close
Nuga Tekno

Tampilan “Feed” Instagram Diprotes

Keputusan Instagram untuk mengubah tampilan feed beberapa waktu lalu ternyata menuai protes.

Beberapa pengguna dari media sosial berbagi gambar dan video tersebut pun melayangkan petisi agar Instagram tak mengganti tampilan feed-nya.

Mengutip informasi dari laman Ubergizmo, Rabu, 23 Maret 2016, beberapa pengguna Instagram diketahui telah membuat petisi di Change.org yang meminta tampilan Instagram tetap berurutan secara kronologis.

Sampai saat ini sudah lebih dari dua ratus ribu orang yang menandatangani petisi tersebut.

Sarah Heard yang memprakarsai petisi ini menuturkan langkah Instagram mengubah tampilan feed-nya bukan hal yang diinginkan oleh pengguna.

Heard beralasan, keputusan ini akan merugikan bisnis kecil yang mengandalkan Instagram sebagai media pemasaran.

“Kami merasa feed berbasis algoritma akan merugikan pemilik usaha kecil dan seniman yang menggunakan platform Instagram untuk mengomunikasikan produk dan layanan mereka,” dalam pernyataan petisi tersebut.

Selain itu, keputusan ini juga akan berdampak pada komunitas yang dibangun dari Instagram.

Untuk itu, Heard mengajak pengguna yang tidak setuju dengan perubahan tersebut ikut berpartisipasi dalam petisi.

Terlebih, saat ini Instagram masih terus mengembangkan perubahan tampilan itu dan mendengarkan umpan balik dari banyak pengguna.

Pilihan Instagram untuk mengikuti induknya–Facebook–ini disebut sebagai upaya memperkuat layanan iklan yang saat ini hadir di media sosial tersebut.

Oleh karena itu, dikhawatirkan keputusan ini akan mematikan pengusaha kecil yang mengandalkan Instagram untuk beriklan.

Sebagai informasi, beberapa waktu lalu Instagram resmi memperkenalkan fitur baru yang mengurutkan feed berdasarkan unggahan yang dirasa penting oleh pengguna.

Fitur ini memungkinkan urutan foto dan video di feed berdasarkan ketertarikan pengguna pada sebuah konten, dan tak lagi secara real-time.

Sebelumnya, awal pekan lalu, Instagram kembali menambah fitur baru.

Aplikasi berbagi foto dan video tersebut resmi memperkenalkan fitur yang mengurutkan feed berdasarkan unggahan yang dirasa penting oleh pengguna.

Dalam keterangan resmi yang, fitur ini memungkinkan urutan foto dan video di feed disusun berdasarkan ketertarikan pengguna pada sebuah konten.

Urutan juga disusun berdasarkan hubungan pengunggah dengan pengguna dan rentang waktu unggahan.

Hadirnya fitur ini tidak lepas dari fakta bahwa sebagian besar orang melewatkan tujuh puluh persen dari feed Instagramnya.

Selain itu, seiring perkembangan Instagram, pengguna semakin sulit untuk melihat foto dan video yang dibagikan oleh pengguna lain.

Oleh sebab itu, Instagram menuturkan akan fokus pada proses pengoptimalan urutan. Jadi, semua posting-an masih akan tetap ada, tapi dengan urutan yang berbeda.

“Jika musikus favorit Anda membagikan video konser tadi malam, video tersebut akan ditampilkan saat Anda bangun pagi keesokan harinya.”

“ Terlepas dari berapa pun jumlah akun yang Anda follow dan di zona waktu tempat tinggal Anda,” ujar Instagram.

Namun, Instagram menuturkan masih memerlukan waktu untuk fitur ini dapat berjalan dengan baik, termasuk saran pengguna selama proses ini berlangsung.

Untuk itu, fitur ini baru benar-benar dapat dirasakan semua pengguna Instagram dalam beberapa bulan ke depan.

Sebelumnya, Instagram pada akhir pekan lalu juga diketahui telah melakukan perubahan pada aplikasinya.

Perubahan ini memungkinkan tanggal, bulan, dan tahun dari konten yang diunggah dapat terpampang dengan jelas.

Sebelumnya juga, di pertengahan bulan lalu, Instagram memberi kememungkinan pengguna perangkat dengan sistem operasi iOS untuk menggunakan dua akun Instagram atau lebih tanpa harus melakukan log out.

Phone Arena, kala itu menulis, hal ini berdasarkan keterangan beberapa pengguna Instagram yang membuka akunnya dari perangkatiOS.

Mereka mengatakan pembaruan terbaru dari aplikasi tersebut kini memperbolehkan pengguna untuk memakai dua akun atau lebih tanpa harus melakukan log out dan log in kembali.

Akhir November tahun lalu beberapa anggota mengujicoba aplikasi Instagram beta di Android dapat masuk dari satu akun ke akun lainnya setelah menginstal sebuah APK.

Namun, pada pengguna perangkat iOS, APK tersebut tidak dibutuhkan.

Saat ini belum semua pengguna perangkat iOS bisa masuk ke beberapa akun Instagram tanpa melakukan log out dan log in kembali.

Hal ini disebut-sebut karena Instagram sedang melakukan percobaan fitur baru ini sebelum dipatenkan.

Untuk melihat apakah perangkat Anda dapat membuka beberapa akun Instagram tanpa harus keluar dari akun lainnya, Anda bisa membuka halaman Profile dan mengeklik Setting.

Jika di perangkat Anda terdapat pilihan untuk menambah akun, maka Anda bisa menambah akun.

Beberapa aplikasi media sosial kini memang telah menawarkan kemampuan untuk membuka lebih dari satu akun kepada penggunanya.

Namun, Instagram belum melakukannya, atau setidaknya belum untuk semua pengguna.