close
Nuga Bola

Real Madrid Bukan Favorit Juara La Liga?

Unggul satu poin dari Barcelona di La Liga, dan menyisakan dua laga tunda,  Real Madrid, seperti ditegaskan bek Barca, Lucas Digne bukan tim  favorit juara

Bagi Digne, Real Madrid belum tentu memenangkan dua laga yang tertunda.

Real Madrid saat ini ada di puncak klasemen dengan nilai empat puluh sembilan poin, unggul satu angka dari Barcelona. Tetapi Real Madrid memiliki dua laga tersisa yang berarti Los Blancos bisa memperlebar selisih poin jadi tujuh angka.

Meski Madrid berpeluang memperlebar selisih poin jadi tujuh angka, Digne menilai Madrid belum benar-benar ada di posisi yang lebih favorit dibandingkan Barcelona saat ini.

“Tidak, status Real Madrid belum favorit. Musim masih panjang dan masih banyak poin yang diperebutkan,” ujar Digne seperti dikutip dari FourFourTwo.

Sementara itu, pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, dengan nada merendah tak membantah apa yang dikemukakan Digne.

Baginya, Real Madrid memang harus berjuang untuk menjaga seliisih poin dengan Barca.

Zidane mengakui Madrid sudah tampil sesuai target

Sepak bola menurut Zidane memang sulit ditebak.

“Keadaan saat ini sedikit kacau namun kami berhasil bereaksi dengan baik dalam setiap laga,” ujar Zidane.

Sementara itu, bek Real Madrid, Sergio Ramos, tak membantah Zinedine Zidane memiliki pengaruh besar di Real Madrid sejak datang pada pertengahan musim lalu.

Zidane datang ke Real Madrid saat tim tersebut dalam kondisi porak-poranda.

Begitu Zidane tiba, ia sukses membuat suasana kembali kondusif.

Madrid bahkan mampu merebut trofi Liga Champions, Piala Super Eropa, dan Piala Dunia Antarklub hanya dalam kurun waktu setahun sejak ia memimpin.

“Efek Zidane di Real Madrid sangat besar. Dia mampu mengubah sifat rendah hati dan talenta luar biasa semasa jadi pemain untuk mengontrol ruang ganti ketika dibutuhkan.”

“Zidane menghadirkan rasa aman dan memiliki kedekatan dengan para pemain,” ujar Ramos seperti dikutip dari situs resmi klub.

Ramos mengakui tak mudah bagi seorang pelatih untuk mendapatkan kontrol penuh dari ruang ganti Real Madrid yang berisikan banyak pemain bintang.

“Zidane tahu apa yang kami pikirkan dan dengan karakter ruang ganti seperti yang kami miliki, yang berisikan beragam budaya dan kebiasaan, maka tak mudah untuk bisa mengaturnya.”

“Tetapi Zidane sukses menjaga keseimbangan di ruang ganti.”

“ Para pemain Real Madrid memahami hal itu dan akhirnya hasil positif terlihat di lapangan. Kami puas dengan keberadaannya sebagai kapten kapal tim ini,” ujar Ramos.

Ramos pun menyatakan bahwa Zidane sukses di Madrid bukan hanya lantaran menyandang nama besar.

“Zidane juga bekerja dengan baik dalam hal itu. Ia mempelajari tiap lawan yang akan kami hadapi, cara bagaimana kami mengejutkan mereka, tampil lebih efektif, dan pada akhirnya menjalankan strategi itu dengan baik.”

“Publik boleh mengatakan apapun yang mereka inginkan tetapi bagi saya apa yang terjadi musim lalu bukan sebuah keberuntungan.”

“Hasil yang kami dapat tak datang begitu saja dan kami pun sukses melewati tantangan tim-tim hebat,” tutur bek tim nasional Spanyol itu.

Sementara itu, wWinger asal Wales, Gareth Bale, berpeluang melakukan comeback saat Real Madrid menjamu Espanyol pada lanjutan La Liga di Santiago Bernabeu, Sabtu, hari ini, 18 Februari 2017.

Bale kemungkinan besar akan memulai pertandingan dari bangku cadangan.

Bale mengalami cedera engkel saat melawan Sporting Lisbon pada 23 November tahun  lalu.

Semula, pemain asal Wales itu diprediksi harus absen empat bulan hingga akhir Maret  setelah menjalani operasi. Namun, Bale pulih lebih cepat dari prediksi awal.

Dalam sepekan terakhir Bale sudah mulai berlatih bersama skuat Madrid. Namun, mantan pemain Tottenham Hotspur itu gagal masuk skuat Madrid ketika mengalahkan Napoli pada leg pertama babak enam belas besar Liga Champions, Rabu lalu.

Kamis kemarin, Bale untuk kali pertama melakukan latihan penuh bersama skuat Madrid.

Dikutip dari AS, pelatih Zinedine Zidane berpeluang memainkan Bale saat melawan Espanyol.

Bale kemungkinan besar baru akan dimainkan Zidane di babak kedua, terutama jika Madrid sudah mengamankan kemenangan atas Espanyol. Zidane sepertinya tidak mau mengambil risiko memainkan Bale meski posisi Madrid di puncak klasemen belum aman.

“Ini adalah pekan pertama Bale kembali berlatih bersama skuat. Dia dalam kondisi terbaik. Tapi, dia hampir tiga bulan absen, dan kami akan pelan-pelan menanganinya,” ujar Zidane.

Madrid saat ini hanya unggul satu poin atas Barcelona di puncak klasemen La Liga. Namun, El Real memiliki dua sisa pertandingan lebih banyak dibanding Barcelona.

Tags : slide