close
Nuga Bola

Mou Marah Besar Sebelum MU Menang

Caci maki Jose Mourinho pada jeda pertandingan menjadi kunci kemenangan  Manchester United atas Crystal Palace di Selhurst Park

Itu comeback kedua beruntun Manchester United di Liga Primer Inggris setelah sebelumnya menang  atas Chelsea.

Setelah tertinggal dua gol dari Palace pada awal babak kedua, Manchester United memberikan respons luar biasa untuk mendapatkan tiga poin penting di kandang lawan.

Gol-gol dari Chris Smalling, Romelu Lukaku, dan Nemanja Matic akhirnya mengembalikan Setan Merah ke peringkat kedua klasemen sementara Liga Primer menggeser Liverpool.

“Saya tidak bisa mengatakan separuh dari hal-hal yang saya katakan kepada tim saya di babak pertama, karena akan banyak sensor di televisi,” kata Mourinho seperti dikutip dari Daily Mail.

“Ada beberapa kata kuat di babak pertama yang berkaitan dengan sikap dan intensitas permainan mereka,” Mourinho menambahkan.

Manajer asal Portugal itu menjelaskan, memenangi pertandingan setelah tertinggal dua gol dari tim tuan rumah yang membutuhkan poin tidak mudah.

Mantan pelatih Real Madrid itu pun menyebut kemenangan di Selhurts Park adalah comeback luar biasa.

“Namun kami membuat kesalahan. Gol pertama adalah gol yang buruk. Sekali lagi kami memulai laga dengan buruk, tidak menekan bola atau lawan dan memberi mereka banyak ruang,” Mourinho menuturkan.

Mourinho menilai, gol-gol dari pemainnya merupakan respons pemain top atas gol-gol konyol Crystal Palace.

Karena, setelah tertinggal dua gol, Alexis Sanchez dan kawan-kawan menunjukkan sikap, intensitas, kualitas, dan dinamika yang fantastis.

“Saya senang dengan karakter. Kami terus yakin, kami terus percaya, kami membuat perubahan. Para pemain menerima risiko, dan kemudian saya harus mengakui bahwa kami sedikit beruntung,” ucap manajer lima puluh lima tahun itu

Jose Mourinho tidak urung gelisah saat timnya masih tertinggal dari tuan rumah. Botol kosong di pinggir lapangan jadi sasaran.

Pelatih asal Portugal tersebut terpantau menendang botol minuman di dekatnya sampai terbang ke tribun penonton, seperti video ini:

Dia buru-buru menyadari sikapnya dan langsung meminta maaf ke barisan penonton di belakangnya.

Usai laga, Mourinho mengatakan bahwa dia tidak melakukan itu untuk sengaja menyakiti suporter.

“Botol itu kosong. Saya melakukannya karena frustrasi dengan wasit, serta melihat tim saya kurang agresif,” ujar Mourinho usai laga, dilansir BolaSport.com dari

Dia pun yakin bahwa suporter tim tuan rumah tidak akan tersinggung.

“Mungkin mereka menyukai saya karena saya selalu mengatakan bahwa Stadion Selhurst Park dan para suporternya sangat menyenangkan,” tuturnya.

Disamping itu, Jose Mourinho, mengaku sangat kecewa dengan dua gol yang bersarang ke gawang timnya saat bertandang ke markas Crystal Palace

Pada laga pekan kedua puluh sembilan  Liga Inggris itu, Manchester United berhasil meraih kemenangan atas Crystal Palace.

Manchester United berhasil meraih kemenangan berkat gol-gol dari Chris Smalling, Romelu Lukaku  dan Nemanja Matic .

Tiga gol tersebut berhasil membalikkan ketertinggalan2 yang sempat dialami Manchester United dari Crystal Palace, akibat gol dari Andros Townsend  dan Patrick van Aanholt.

Meski menang, Mourinho mengaku kecewa dengan kedua gol Crystal Palace yang bersarang di gawang Manchester United.

Mourinho melabeli kedua gol tersebut dengan sebutan memalukan dan seperti gol di pertandingan anak-anak.

“Sangat memalukan dan gol kedua seperti pertandingan anak-anak yang telah mengubah segalanya. Namun, para pemain mampu mempertahankan sikap yang menakjubkan,” ucap Mourinho seperti dikutip BolaSport.com dari BBC.

“Juan Mata menemukan ruang bermain di tengah permainan, Marcus Rashford memiliki ruang terbuka di sisi kiri dan membuat bek kanan lawan bermain melebar. Hal itu telah memberi kami lebih banyak ruang di tengah,” tuturnya.

Kemenangan ini membuat Manchester United berhasil mempertahankan posisi runner-up di tabel klasemen Liga Inggris setelah sempat direbut Liverpool.