close
Nuga Bola

Messi “Rampok” Ballon d’Or Milik Lewandowski

Lionel Messi “rampok” trofo Ballon d’Or dari Lewondowski?

Itulah judul berita bola yang bergentayangan secara terus menerus dalam hitungan jam terakhir.

Saya  sengaja menulis kata rampok pada tulisan ini dalam tanda dua petik. Tanda dua petik “hoaks” karena tak ada aksi-aksian fisik di panggung maupun non panggung.

Kata “rampok” itu hanya kumandang netizen yang muak dengan Messi lagi….Messi lagi…

Sama muaknya mereka kalau yang mendapatkan ballon d’or itu Cristiano Ronaldo.

Seperti ditulis oleh seorang netizen di “mirror.” Sepakbola itu bukan hanya milik Lionel Messi. Juga bukan milik Ronaldo. Trofi itu bisa juga milik Robert Lewandowski.

Para netizen jengkel kenapa para juri ikut  merampok trofi Ballon d’Or dari Robert Lewandowski.

Lewandowski  yang mereka tulis adalah striker Bayern Munchen.

Ia jadi pemain tersukses di tahun lalu setelah sukses mengantar klub Liga Jerman itu,  Bayern Munchen, sebagai  juara Liga Champions.

Sayang, penghargaan yang diinisiasi France Football itu ditiadakan karena pandemi Covid yang melanda sejak  dua tahun lalu

Dampak dari inisiasi  Messi akhirnya dinobatkan sebagai pemenang Ballon d’Or tahun ini mengalahkan Robert Lewandowski yang harus puas duduk di posisi kedua.

Hasil pemungutan suara parajuri memberi kata akhir untuk  Messi sebagai pemenang Ballon d’Or dengan enam ratus tiga belas poin sementara Lewandowski di urutan kedua dengan  lima ratus delapan puluh poin.

Perdebatan pun terjadi di media sosial. Lewandowski dianggap lebih pantas menyandang gelar  dibanding Lionel Messi.

Messi dan France Football selaku penyelenggara dianggap telah mencuri gelar yang seharusnya jadi milik Lewandowski.

“Tahun lain dan perampokan bersejarah lainnya… Lewandowski akan bergabung dengan orang-orang seperti Thiery Henry, Wesley Sneijder, dan Iniesta yang dirampok atas penghargaan pantas,” tulis salah satu netizen.

“Dan orang-orang menganggap serius penghargaan ini. Lewandowski dirampok dalam dua tahun beruntun,,” tulis akun lainnya.

Salah satu netizen juga mengutip komentar terkenal dari legenda Barcelona dan Belanda, Johan Cruyff, soal Ballon d’Or.

“Ballon d’Or? Sekelompok jurnalis dan orang-orang yang memilih teman-teman mereka.”

Cruyff tepat.

Penghargaan ini benar-benar kehilangan kredibilitasnya,

Daftar pemenangnya berantakan dan penghargaan Ballon d’Or Robert Lewandowski telah dirampok dua kali saat ini.

Lantas apa  jawaban Messi terhadap penghargaan yang ketujuh kali bagi dirinya ini?

Lionel Messi yang kini sedang menjalani rutinitas sebagai pesepakbola di Paris Saint Germain usai hengkang dari Barcelona hanya bisa tersenyum kalem seperti biasa ia lakukan.

Pemain asal Argentina yang low profil ini hanya sebentar mengangkat wajahnya sembari mengacung trofi untuk kemudian merunduk saat berjalan turun dari panggung.

“Ia tidak perlu dipersalahkan. Ia anak yang santun,” tulis laman media sepakbola terkenal Spanyol “marca.”

Media ini juga yang langsung mewawancarai Messi usai ia mendapat penghargaan. “Marca” memang sudah menjadikan Messi sebagai miliknya. Milik kesahajaan seorang superstar.

Milik ketika para reporternya bisa saling menyapa selama karir panjang Messi di el barca. Karir yang tak bisa digoda oleh duit transfer bergepok dan gaji setinggi langit.

Lantas kenapa Messi hijrah ke paris saint germain. “Marca,” menjawabnya dalam salah ulasannya,” Messi memang harus pergi. Ia ingin ada pahlawan baru di barca. Sebab ia sendiri sudah dinobatkan sebagai pahlawan sejati.”

“Kemanapun ia berlabuh ia tetap anak barca,” tulis “marca saat itu.

Kepada “marca” juga  Lionel Messi  memberi testimoni bahwa  Robert Lewandowski layak mendapatkan Ballon d’Ortahun lalu yang gelarannya ditiadakan

“Lewandowski juga layak mendapatkan Ballon d’Or,” ujar sang maestro tanpa ekspresi berlebihan.

Ttahun lalu Lewandowski tampil gemilang dan sukses membawa Bayern Munchen meraih treble winner.

Piala Super Jerman, Piala Super Eropa, dan Piala Dunia Antarklub.

“Saya rasa France Football seharusnya memberikan Ballon d’Or milikmu jadi kamu memiliki sebuah hal yang memang layak kamu menangkan.”

“Saya harap France Football memberikannya sehingga kamu memilikinya di rumah, karena kami adalah pemenang sejati bila saja ajang tersebut tak dibatalkan karena pandemi,” ujar Messi.

Lewandowski sejatinya juga tampil apik di tahun ini. Ia masih mampu membukukan catatan  gol yang banyak  dari empat puluh 40 laga bersama Bayern Munchen

Bahkan sejak  kompetisi musim ini berjalan, Lewandowski juga sudah mengemas dua puluh lima gol.

Catatan Ballon d’Or milik Messi  ini akan sulit ditandingi oleh pesepakbola lain.

Satu-satunya pesaing terdekat yang masih aktif untuk menandingi Messi adalah Ronaldo. Pemain yang diakronimkan dengan  CR7 sudah memiliki koleksi lima Ballon d’Or dalam kariernya.

Dari segi umur, Ronaldo lebih tua dua tahun dari Messi sehingga di atas kertas Ronaldo juga bakal pensiun lebih dulu dibanding Messi.

Piala Dunia tahun depan  bakal jadi faktor penting di balik penentuan pemenang Ballon d’Or.

Messi sendiri sudah dipastikan tampil  lantaran Argentina sudah menyegel satu tiket. Sementara itu Ronaldo dan Portugal masih harus berlaga di playoff zona Eropa untuk memenangkan tiket tersisa.

Di luar Piala Dunia, penampilan Manchester United dan Paris Saint-Germain di kompetisi domestik dan Liga Champions juga bakal memegang peranan penting untuk Ronaldo dan Messi.

Man Utd dan PSG sendiri sudah memastikan diri lolos ke babak enam belas besar Liga Champions. Sedangkan di kompetisi domestik, Man Utd ada di posisi kedelapan Liga Inggris sementara PSG tak tertandingi di puncak klasemen.

Ronaldo butuh karier luar biasa bagi seorang pemain untuk bisa mendekati rekor Ballon d’Or Messi.

Tags : slide