close
Nuga Bola

Barca Kritis Memasuki Laga Musim Ini

Pelatih Barcelona Luis Enrique saat timnya kalah dalam laga persahabatan dengan Napoli

Barcelona, klub kaya milik Katalan, Spanyol, memasuki situasi kritis menjelang musim ini setelah di laga-laga pra musimnya bersama pelatih baru, Enrique, terus mendulang kekalahan beruntun.

Dalam laga persahabatan terbarunya, Kamis dinihari WIB, 07 Agustus 2014, Barcelona kalah tipis kosong di banding satu dari klub Italia, Napoli dalam laga uji coba. Namun pelatih Luis Enrique enggan terlalu fokus ke hasil tersebut dan lebih memilih melihatnya dari sisi positif.

Barca harus mengakui keunggulan Napoli dalam laga yang berlangsung di Stade de Geneve, Jenewa, Kamis dinihari WIB tadi.

Tampil dominan dengan penguasaan bola sebagaimana dicatat soccerway, anak-anak Katalan kemasukan setelah Claudio Bravo melakukan kesalahan dalam mengantisipasi tendangan jarak jauh Blerim Dzemaili. Bermaksud menangkap, bola tak berhasil diraih dengan sempurna dan meluncur masuk ke gawang.

Namun Enrique enggan terlalu memusingkan skor, menilai anak asuhnya cuma mengalami kesialan semata. Catatan menunjukkan timnya tampil lebih baik dengan delapan tembakan ke arah gawang dan cuma mendapatkan satu ancaman tepat target.

“Saya hanya menyoroti hal positifnya. Cukup disayangkan kami terpeleset di akhir laga,” kata Enrique di situs resmi klub.

“Kami bermain lebih baik daripada saat melawan Nice. Kami adalah tim yang tampil lebih baik hari ini, tapi hal-hal seperti ini terjadi di sepakbola,” imbuhnya.

Lebih jauh, dia juga tak mau membahas secara detail blunder yang dilakukan oleh Bravo. Eks entrenador AS Roma dan Celta Vigo ini menyebut kiper anyarnya tersebut sebenarnya sudah bermain dengan cukup baik.

“Dia tidak mendapatkan banyak ancaman, tapi ketika dia bertindak, dia melakukannya dengan sangat aman. Tapi kesalahan bisa saja terjadi. Ini akan berlalu sebagai sebuah anekdot,” demikian Enrique.

Kabar kritisnya Barca menghadapi musim mendatang menimbulkan spekulasi akan kembali Joseph Guardiola melatih “Blaugrana. Guardiola, seperti diungkapkan dalam tulisan terbaru surat kabar Madrid, “MARCA,” edisi 07 Agustus 2014, diyakini akan kembali ke Catalan ..

Blaugrana mencapai puncak kejayaannya saat diasuh Guardiola. Melatih Lionel Messi dkk selama empat musim, Guardiola menerapkan filosofi ‘Tiki-Taka’ dan sukses menguasai sepakbola domestik dan Eropa dengan raihan tiga trofi liga, dua Copa del Rey, dan dua trofi Liga Champions.

“Saya banyak belajar dari Guardiola. Dia adalah jenius,” puji presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu kepada CNN sebagaimana dilansir Football Espana.

Setelah periode dengan gelimangan gelar, Guardiola akhirnya meninggalkan Camp Nou pada 2012. Pelatih yang akrab disapa Pep itu ‘istirahat’ dulu sebelum akhirnya menerima pinangan untuk melatih Bayern Munich.

“Orang-orang yang merupakan orang Barcelona dan yang memiliki hati Barcelona kembali untuk membantu klub,” lanjut Bartomeu.

“Saya melihat banyak orang yang bisa membantu Barca di

Dalam rilis terbaru lainnya di laman situs “barca.com,” memberitahu tentang telah bergabungnya kembali Neymar da Silva dalam latihan-latihan yang dilakukan Barcelona.

Neymar sudah kembali Barcelona dan sukses melewati tes medis. Dia juga dinyatakan oleh situs resmi Los Cules sudah kembali berlatih bersama seluruh anggota skuat.

Neymar mendapatkan cedera retak tulang punggung saat membela Brasil di pertandingan perempatfinal Piala Dunia melawan Kolombia. Ganjalan Juan Zuniga menjadi penyebab cederanya.

Atas cedera itu, Neymar lantas melewatkan sisa Piala Dunia. Dia pun diprediksi akan menepi maksimal selama enam pekan.

Tapi, Neymar menunjukkan perkembangan positif saat kembali ke Barca usai liburan. Menjalani tes medis bersama tiga rekan lainnya, Lionel Messi, Javier Mascherano, dan juga Dani Alves, dia dinyatakan cukup fit.

Neymar juga disebutkan sudah bergabung dalam latihan bersama seluruh skuat Barca, menyambut laga pertama La Liga melawan Elche pada tanggal 24 Agustus mendatang.

“Empat pemain yang berlaga di semifinal Piala Dunia, Leo Messi, Javier Mascherano, Dani Alves, dan Neymar, semua sudah berlatih dengan koleganya di hari Selasa,” kata pernyataan Barca di situs resmi klub.

“Mereka kembali ke klub untuk menjalani tes medis dan semuanya melewatinya dengan mulus, serta mereka sekarang sedang dijadwalkan untuk menjalani latihan yang intens selama tiga pekan agar bisa memulai pertandingan resmi dalam tiga pekan ke depan,” imbuhnya.

Tags : slide