close
Nuga Bola

Arsenal dan Liverpool Juga Menang di Boxing Day

Dua klub elitis Premier League, Arsenal dan Liverpool, yang ter”campak’ ke papan tengah klasemen, di laga “boxing day” sesi pertama, Jumat malam WIB, 26 Desember 2014, tampil meyakinkan dengan memenangkan laga-laga yang mereka mainkan.

Arsenal yang menjamu Queen Park Ranger berhasil mengamankan tiga poin di pekan kedelapan belas Premier league atau di kenal laga “ Boxing Day.” Skor dua satu disambut antusias penonton Emirates Stadium..

Arsenal bermain dengan sepuluh orang sejak Olivier Giroud mendapatkan kartu merah. Ia menanduk kepala pemain QPR, Onuoha di depan mata wasit Martin Atkinson. Alexis Sanchez menjadi bintang kemenangan dengan satu gol dan satu assist.

Sementara itu Liverpool yang datang ke Turf Moor Stadium untuk melawan Burney walau pun dengan susah payah berhasil menang satu gol tanpa balas lewat pemain imprtesifnya Raheem Sterling.

Gol tunggal itu sempat diprotes pelatih Burnley, Sean Dyche, karena sebelum Sterling mencetak gol tersebut, ada pelanggaran yang terjadi yang menimpa pemainnya.

“Saya tidak senang untuk gol Liverpool karena sebelumnya ada pelanggaran yang jelas terhadap Ashley Barnes yang tidak diberikan wasit. Liverpool mendapatkan tendangan gawang yang mengarah ke tujuan,” ucap Dyche, kepada BBC, Sabtu 27 Desember 2014.

Kendati menyimpan kekecewaan, namun Dyche memuji permainan skuadnya, di mana pada babak pertama Burnley sempat menguasai jalannya pertandingan dan membuat The Reds tampil tertekan.

Bermain di Emirates Stadium, Arsenal memangkan laga ketika menjamu QPR. Arsene Wenger dengan nada riang mengatakan, ia mendapatkan apa yang ia harapkan dari Boxing Day tahun ini: sebuah kemenangan.

Arsenal sempat mendominasi jalannya pertandingan di babak pertama dan awal babak kedua untuk kemudian laga mengalami perubahan setelah Olivier Giroud menerima kartu merah pada menit ke-lima puluh dua.

Kalah jumlah pemain membuat Arsenal dikepung dari segala penjuru oleh tim tamu. Namun pada akhirnya, Arsenal tetap menang dua gol berbanding satu.

Gol pembuka yang dicetak Alexis Sanchez ini terbukti vital baik untuk Arsenal maupun bagi Alexis sendiri. Pasalnya, Alexis sempat membuang peluang emas dari titik penalti pada menit kedelapan.
Alexis membayar kesalahan yang ia buat di awal laga dengan sebuah penampilan luar biasa.

Tak hanya mencetak satu gol, Alexis juga berhasil menciptakan satu assist untuk Tomas Rosicky. Di pertengahan babak kedua, Alexis memulai sebuah serangan balik dan berhasil menarik perhatian semua pemain belakang QPR.

Saat semua mata tertuju kepadanya, ia menyodorkan bola kepada Rosicky sehingga terciptalah gol kedua Arsenal; sebuah gol yang terbukti sangat berarti karena kurang dari seperempat jam berselang, QPR mampu mencuri satu gol lewat eksekusi penalti Charlie Austin.

Kemenangan ini memastikan Arenal tetap mampu menjaga jarak dua angka dengan Southampton yang kini sedang menduduki kursi terakhir zona Champions League sekaligus memperkecil jarak dengan West Ham United menjadi satu angka saja.

QPR, sementara itu, masih belum berhasil mengangkat diri dari papan bawah. Jika saja QPR menang melawan Arsenal, mereka akan naik ke posisi ke- empat belas. Namun Harry Redknapp dan pasukannya tidak berhasil membawa pulang poin dari Emirates Stadium sehingga QPR tetap berada di peringkat ke-enam belas; dua angka dari zona degradasi.

Sementara itu Liverpool amat riang dengan kemenangannya dari Burnley. Laga ini memutus catatan buruk Liverpool di laga Boxing Day selama ditangani Brendan Rodgers.

Ini adalah kemenangan pertama Rodgers di laga Boxing Day bersama The Reds.

Melakoni laga tandang di markas Burnley di Turf Moor Liverpool pulang dengan poin penuh. Tim tamu menang satu gol tanpa balas lewat gol tunggal Raheem Sterling.

Kemenangan ini menjadi yang pertama untuk Rodgers di laga Boxing Day selama menangani Liverpool. Sebelumnya, dalam dua pertandingan Boxing Day, Liverpool selalu kalah.

Di Boxing Day musim lalu, Liverpool ditaklukkan Manchester City. Sempat unggul lebih dulu lewat gol Philippe Coutinho, Liverpool akhirnya takluk satu banding dua.

Dua musim lalu, Liverpool juga menelan kekalahan saat Boxing Day. Steven Gerrard dkk. pulang dari kandang Stoke City dengan kekalahan satu banding tiga .

Poin penuh di markas Burnley juga memutus tren negatif Liverpool di Premier League. Dalam tiga laga sebelumnya, Liverpool hanya meraih dua hasil imbang dan sekali kalah.

Liverpool kini untuk sementara naik ke peringkat kesembilan. Di pertandingan berikutnya, Liverpool akan menjamu Swansea City, Selasa dinihari WIB.