close
Nuganomics

Harga Emas Melonjak Rp11.000 Per Gram

Harga emas akibat peelemahan yang terjadi di pasar keuangan tampaknya menjadi berkah tersendiri pada pergerakan nilai investasi di sector logam mulia. PT Aneka Tambang Tbk atau Antam, pagi ini, pada sesi perdagangan Rabu, 28 Agustus 2013, terus menguat sebesar Rp 11 ribu untuk setiap gramnya.

Dengan tren kenaikan yang terus berlanjut sepanjang dua minggu terakhir, atau usai Lebaran, harga emas produksi Antam sudah bertengger pada angka Rp 555.000 per gram. Harga ini sudah berhasil mengembalikan pamor alogam mulia itu sebagai investasi. Dan menurut pengamat, kenaikan harga ini akan terus berlanjut seiring dengan kenaikan harga emas dunia.

Seperti dikutip dari situs logam mulia, Rabu 28 Agustus 2013, harga emas logam mulia Antam terkecil dijual Rp 555.000 per gram, naik Rp 11.000 dibanding dengan harga yang diperdagangkan kemarin. Artinya, dalam tiga hari di pekan ini, harga emas sudah naik Rp 16.000 per gram setelah hari Senin terdongkrak Rp 5.000 , Selasa stagnan dan hari ini naik lagi Rp 11.000 per gram.

Sementara harga pembelian kembali untuk setiap gram emas produk Antam dipatok Rp 490.000 per gram, naik Rp 6.000 per gram dibanding perdagangan kemarin.

Antam mencantumkan semua ukuran emas logam mulia tersedia, kecuali ukuran 4 gram dan 25 gram.
Emas Antam mengalami penurunan harga terakhir pada Selasa, 20 Agustus 2013, yang kala itu bullion turun Rp 1.000 menjadi Rp 520.000. Namun, pergerakan emas dalam seminggu terakhir telah meroket tajam dan secara akumulasi mencapai Rp 35.000 per gramnya.

Catatn emas yang “nuga.co” kutip dari “logam mulia.com” milik Antan, adalah harga emas 2 gram dibanderol Rp 1.070.000 per bar dengan harga jual Rp 535.000 per gram. Harga emas 2,5 gram dibanderol Rp 1.327.000 per bar dengan harga per gram sebesar Rp 535.000 per gram.

Sedangkan harga emas 3 gram dijual Rp 1.587.000 per bar dengan harga jual Rp 529.000 per gram. Harga emas 4 gram senilai Rp 2.104.000 per bar dengan harga jual Rp 526.000 per gram.

Selanjutnya harga emas 5 gram ditetapkan Rp 2.630.000 dengan harga per gramnya Rp 526.000. Harga emas 10 gram dipatok Rp 5.210.000 dengan harga per gram Rp 521.000. Harga emas 25 gram dijual Rp 12.950.000 dengan harga per gram Rp 518.000. Harga emas 50 gram sebesar Rp 25.850.000 dengan harga per gram Rp 517.000.

Kemudian harga emas 100 gram sebesar Rp 51.650.000 dengan harga per gram Rp 516.500. Harga emas 250 gram mencapai Rp 129.000.000 dengan harga per gram Rp 516.000. Harga emas 500 gram Rp 257.800.000 dengan harga per gram Rp 515.600.