close
Nuga Sport

Rossi Ingin Terus Jadi Pebalap Hingga Gaek

Valentino Rossi bertekad untuk bisa terus ada di dunia balap hingga usia lima puluh  tahun meski ia sudah meninggalkan MotoGP.

Rossi mengaku sudah berpikir untuk tetap jadi pebalap bila pensiun dari dunia MotoGP. Ia membidik sejumlah ajang balap mobil sebagai rutinitasnya setelah pensiun dari MotoGP.

“Saya selalu mengatakan bahwa ketika saya sudah selesai dengan balap motor, saya ingin berada selama 10 tahun di dunia balap mobil.”

“Saya ingin tampil di  Nurburgring, dan balap mobil lainnya,” tutur Rossi seperti dikutip dari Tuttomotoriweb.

Dengan usia Rossi telah menginjak empat pulu tahun, maka The Doctor bakal bertekad terus aktif di dunia balapan hingga ia menginjak usia lima puluh tahun.

Rossi bakal memutuskan masa depannya di MotoGP musim depan. Bila ia merasa tak sanggup untuk tampil kompetitif di MotoGP, The Doctor bakal memilih mundur dari dunia balap.

“Saya akan secepatnya memutuskan hal yang bakal dilakukan dan semua itu bergantung pada hasil, melihat kemungkinan saya tetap bisa tampil kompetitif.”

“”Saya harus bisa tampil lebih kompetitif karena jika tidak, tentu tidak masuk akal bila saya terus melanjutkan karier saya,” tutur Rossi.

Rossi baru saja menjajal mobil Mercedes, bertukar tempat dengan juara dunia formula One Lewis Hamilton. Dalam sesi tes tersebut, Rossi bergurau bersedia tukar tempat dengan Valteri Bottas.

“Jika Bottas ingin berlomba bersama Vinales dengan motor M1, hal itu tidak masalah bagi saya! Saya sudah merasa seperti pebalap Formula One saya menikmatinya,” kata Rossi.

Sebelumnya Rossi, menyatakan lebih senang memacu motor di atas sirkuit ketimbang memiliki anak.

Keputusan Jorge Lorenzo pensiun pada akhir musim MotoGP lalu makin menegaskan Rossi sebagai pebalap paling senior di lintasan balap motor paling bergengsi.

Ketika ditanya mengenai pensiun, Rossi pun menyatakan masih memiliki hasrat besar dalam adu kecepatan di atas kuda besi.

“Sepuluh tahun lalu, saya tidak pernah berpikir saya bakal pensiun setelah [Dani] Pedrosa dan Lorenzo. Tetapi dalam opini saya, semua memiliki waktu sendiri dalam arti kehidupan yang sulit, dan itu bisa dilakukan jika memiliki motivasi dan merasa terhibur,” ucap Rossi dikutip dari Paddock-GP.

“Semua orang memiliki cerita sendiri dan cerita saya bagus tetapi cerita Lorenzo juga bagus. Ada hal berbeda seperti memiliki anak, bagi saya masa depan memang seperti itu tetapi itu tidak menyenangkan seperti di MotoGP dan saya tahu itu [pemikiran MotoGP lebih menyenangkan] sudah berlangsung beberapa tahun,” sambungnya sambil tertawa.

Rossi masih memiliki kontrak dengan tim Monster Energy Yamaha hingga akhir musim mendatang.

Hingga kini belum diketahui masa depan The Doctor setelah kontraknya usai. Juara dunia sembilan kali itu hanya ingin melanjutkan kehidupan di dunia balap hingga benar-benar tak bisa bersaing lagi.

Selain Rossi, musim depan masih terdapat beberapa pebalap yang tergolong senior seperti Cal Crutchlow serta Andrea Dovizioso. Rossi, Crutchlow, dan Dovizioso masih bisa naik podium pada MotoGP musim lalu

Bahkan Dovizioso mampu dua kali menjadi juara seri dan menempati peringkat kedua pada klasemen akhir.

Rossi justru belum bisa kembali berada di podium teratas pada musim lalu setelah kali terakhir menjuarai MotoGP Belanda

Valentino Rossi terkejut Lewis Hamilton bisa mengendarai motor YZR-M1 miliknya dengan sangat apik di sirkuit Ricardo Tormo, Valencia.

Sebelumnya, tersiar kabar di media terkait dugaan kecelakaan yang dialami Hamilton saat menunggangi sepeda motor M1 Yamaha MotoGP milik Valentino Rossi.

Laman resmi MotoGP merilis video proses kedua pebalap bertukar kendaraan dalam tes di Sirkuit Ricardo Torm

Hamilton menunggangi sepeda motor M1 milik Rossi, sementara The Doctor mencoba mobil Mercedes F1 W10 EQ Power+ yang mengantarkan Hamilton juara dunia F1.

Crash melaporkan, keduanya hanya saling melempar pujian dan menceritakan pengalamannya masing-masing saat bertukar kendaraan. Tak ada komentar soal isu kecelakaan yang dialami Hamilton.

“Secara teknis Sirkuit Valencia adalah trek sulit apalagi hari ini cuacanya berangin dan saya sempat berpikir Lewis bakal kesulitan untuk melanjutkan balapan,” kata Rossi.

“Tapi, dia tampil brilian di atas motor dan posisinya menunggangi M1 sungguh hebat. Saya rasa dia mendapat banyak hal menyenangkan, itu yang terpenting.”

Sementara Hamilton mengaku kagum menyaksikan legenda hidup MotoGP mengendarai Mercedes W08.

“Sangat keren bisa keluar di jalur dan melihat Valentino di depan saya dengan motor yang sama,” kata Hamilton.

“Sangat mengagumkan bisa melihat legenda seperti Valentino berada di dalam mobil. Saya turut gembira untuknya. Hal itu mengingatkan saya pada pengalaman pertama kali saya mengendarai mobil F1,” ujar Hamilton.

Tags : slide