close
Nuga Sport

Resmi, Lorenzo Gabung ke Repsol Honda

Jorge Lorenzo membuat keputusan sangat mengejutkan bergabung dengan Repsol Honda untuk mendatang mengisi tempat yang ditinggalkan Dani Pedrosa.

Sebelumnya, Lorenzo yang sudah tidak nyaman bersama Ducati itu, memang telah menisyaratkan akan hengkang dan Yaqmaha Tech merupakan pilihan awalnya.

Tiga kali juara dunia MptoGP, Lorenzo, setuju bergabung bersama tim Honda selama dua musim mendatang.

Autosport menyebutkan pebalap yang akhir pekan lalu menjadi juara MotoGP Italia itu akan menjadi rekan satu tim sang juara dunia Marc Marquez.

Honda dikabarkan mengeluarkan dana empat  juta  euro atau sekitar enam puluh lima  miliar  rupiah per tahun untuk memboyong Lorenzo pindah.

Bergabungnya Lorenzo ke Honda memupuskan kabar sebelumnya yang menyebut pebalap asal Spanyol itu akan merapat ke tim satelit Yamaha pada musim balap tahun depan.

Honda juga lebih dikaitkan dengan pebalap-pebalap selain Lorenzo. Seperti Johann Zarco, Andrea Dovizioso, dan Joan Mir.

Tim asal Jepang itu melakukan langkah cepat dalam peralihan pebalap menjelang musim depan

Sebelum kabar mengenai Lorenzo menyeruak, Honda dan Dani Pedrosa memutuskan menyelesaikan kerja sama.

Keberadaan Lorenzo dan Marquez memperpanjang kepercayaan Honda terhadap duet pebalap asal Spanyol setelah Pedrosa dan Marquez menjadi partner satu tim sejak lima tahun silam.

Mengandalkan dua pebalap Spanyol sejak lima tahun lalu, Honda hampir selalu menjadi juara di klasemen konstruktor. Hanya pada tiga musim silamHonda menempati peringkat kedua kalah dari Yamaha.

Sementra Lorenzo selalu meraih gelar juara ketika membela Yamaha.

Setelah pindah ke Ducati  Lorenzo mengalami penurunan performa. Gelar juara di MotoGP Italia, Minggu lalu, merupakan keberhasilan pertama Lorenzo menjadi juara seri setelah MotoGP Valencia  dua tahun sebelumnya.

Meski belum ada pernyataan resmi, duet Marquez-Lorenzo akan membuat Honda jadi tim penuh bintang di musim depan.

Di balik hal tersebut, ada sejumlah kerugian yang bakal dialami oleh Marquez bila Lorenzo benar-benar bergabung dengan Honda

Marc Marquez bakal memiliki rekan setim yang lebih tangguh seiring kedatangan Jorge Lorenzo ke Honda.

Sebelumnya, Dani Pedrosa seolah jadi ‘pebalap kedua’ sehingga posisi Marc Marquez sebagai andalan tim tak tergoyahkan.

Namun dengan kedatangan Jorge Lorenzo, maka ia harus waspada lantaran kedudukan mereka berdua kemungkinan besar akan sejajar. Sebelum bertarung dengan pebalap dari tim lain, Marquez sudah harus lebih dulu bersaing dengan rekan setim.

Jorge Lorenzo memang baru mengoleksi tiga gelar juara dunia MotoGP, kalah satu gelar dari Marc Marquez. Namun dari segi pengalaman, Lorenzo punya jam terbang lebih tinggi dibandingkan Marquez.

Lorenzo juga punya bekal pengalaman tambahan berupa perjalanan dua tahun di Ducati. Hal itu membuat Lorenzo makin matang sebagai pebalap di lintasan.

Sebagai seorang pebalap dengan koleksi tiga gelar juara dunia MotoGP, Jorge Lorenzo mengalami masa-masa buruk di Ducati dalam dua musim terakhir. Bila nanti bergabung dengan Repsol Honda, maka Lorenzo akan punya motivasi besar untuk kembali membuktikan bahwa kariernya belum habis.

Lorenzo sudah terbukti memiliki tekad kuat saat ia tak pernah menyerah di Ducati hingga akhirnya mampu meraih kemenangan perdana di MotoGP Italia pekan lalu

Pada balapan di Mugello pekan lalu Jorge Lorenzo membuktikan dirinya masih mampu bersaing di papan atas dengan pebalap lainnya usai memenangi balapan MotoGP seri keenam

Lorenzo memulai balapan dengan sempurna dan memimpin balapan di tikungan pertama atas Rossi.

Marc Marquez juga memulai balapan dengan agresif dan naik ke posisi tiga dari start posisi keenam.

Marquez sempat bersenggolan dengan pebalap Pramac Danilo Petrucci hingga pebalap tuan rumah itu melebar untuk menghindari terjatuh.

Sementara Maverick Vinales mengalami kesulitan sejak awal dan terpuruk ke posisi sepuluh di lap kedua.

Marquez kemudian mengambil alih posisi kedua dari tangan Rossi di lap ketiga saat melewati tikungan pertama.

Empat pebalap tim pabrikan pun bertahan di posisi depan untuk beberapa lap: Lorenzo, Marquez, Rossi, dan Andrea Iannone.

Marquez kehilangan posisi dua setelah terjatuh di tikungan sepuluh pada lap kelima. Juara bertahan MotoGP itu kehilangan keseimbangan di bagian depan dan gagal menyelamatkan seperti biasanya.

Rossi kemudian kehilangan posisi kedua setelah disalip Andrea Dovizioso di lap ketujuh. The Doctor kembali kehilangan satu posisi satu lap kemudian setelah mengalami kesalahan di tikungan satu dan disalip Iannone.

Lorenzo kemudian berhasil memperlebar keunggulan atas Dovizioso saat balapan menyisakan sepuluh lap. Juara dunia MotoGP tiga kali itu sudah unggul hingga satu koma tujuh detik atas Dovizioso.

Rossi sempat tercecer ke posisi lima di belakang Petrucci dan Alex Rins, tapi kemudian sukses naik ke posisi ketiga setelah melewati Petrucci saat balapan menyisakan enam lap.

Usai balapan,  Lorenzo langsung  memberikan isyarat bahwa ia  akan meninggalkan Ducati musim depan.

Menurut Lorenzo sudah terlambat baginya untuk memutuskan bertahan di tim tersebut lantaran merasa tidak lagi dipercaya untuk tampil bagus.

Padahal pebalap  itu selalu yakin bisa memenangi balapan dengan Ducati.

“Sayangnya, ini sudah terlambat. Saya tidak berkendara dengan lebih baik karena tidak ada tekanan. Jika bagian-bagian yang saya miliki dalam lomba ini tiba di  Jerez atau enam bulan sebelumnya, hasilnya akan tiba lebih cepat,” ujar Lorenzo seperti dikutip dari GP One.

“Gigi Dall’Igna – Direktur Teknik percaya pada saya, tapi agak terlambat. Jika sebelumnya dia percaya pada saya seratus persen, mungkin sekarang saya tidak akan mengatakan bahwa sudah terlambat untuk tetap bersama Ducati,” Lorenzo menambahkan.

Tags : slide