close
Nuga Sehat

Keriput Kulit Tangan Bikin Anda “Tua”

Keriput kulit tangan?

Ya. Jangan anggap sepele masalah itu.

Lantas!

Banyak orang di antaranya para wanita yang jengkel dengan kondisi itu

Penyebabnya adalah, keriput ditangan itu  membuat Anda terlihat lebih tua dari usia yang sebenarnya

Kenapa itu bisa terjadi?

Jawabannya  Anda kurang memanjakan tangan dibanding dengan wajah.

Untuk itu, mungkin, Anda perlu tahu penyebab datangnya keriput lebih cepat di tangan sehingga Anda bisa mendapatkan kembali tangan yang indah untuk kesempurnaan seluruh penampilan Anda.

“Sinar matahari dapat memecah kolagen yang berfungsi membuat kulit kenyal dan kencang,” kata Mary Lupo, MD, dermatolog di New Orleans.

Jika ditambah kurangnya lemak (pada orang yang sangat kurang berat badan), tangan akan terlihat seperti tengkorak.

Krim yang mengandung retinoid, asam alpha-hydroxy, dan peptida dapat membangun kolagen dan menebalkan kulit dari waktu ke waktu. Anda tidak perlu krim tangan khusus.

“Jika Anda menggunakan produk perawatan wajah yang mengandung bahan-bahan tersebut, aplikasikan juga ini ke tangan Anda,” saran Kimberly Butterwick, MD, dokter kulit di La Jolla, CA.

“Selain itu masalah vena biasanya tidak akan terlihat di bawah kulit yang gemuk menjadi menonjol dengan hilangnya kolagen dan lemak,” kata Lee Schulman, MD, seorang phlebologist di NYC.

Pelembab yang membangun kolagen dapat membantu kulit ‘menggemuk’, kenyal dan lembap sehingga vena tidak terlalu menonjol.

Untuk meminimalkan perbedaan warna antara warna kulit dan pembuluh darah, terapkan concealer atau gunakan self-tanner.

Paaparan sinar UV dapat merusak sel penghasil pigmen (melanosit), dan menyebabkan bintik-bintik cokelat terbentuk.

Gunakan losion yang berisi dua persen hydroquinone (HQ). HQ adalah agen pemutih yang paling efektif. “HQ bekerja di dalam melanosit untuk menekan produksi melanin, pigmen yang membuat perubahan warna ini,” kata Lupo.

Seiring usia, kulit di tangan Anda menghasilkan lebih sedikit minyak sebagai pelumas dan kehilangan kemampuan untuk mempertahankan kelembapannya.

Terapkan losion pelembab sepanjang hari guna meningkatkan hidrasi. Oleskan segera setelah Anda mencuci tangan.

Berinvestasilah untuk kecantikan dengan membeli krim tangan yang mengandung asam hyaluronic, gliserin, atau urea, yang mampu menarik dan memertahankan kelembapan kulit.

Jangan lupa krim tangan Anda juga harus mengandung SPF ,agar tahan dari paparan UV yang mengganggu produksi protein yang membantu membentuk kelembaban lapisan luar kulit Anda.

Selain itu juga ada yang memicunya. Stres.

Kalau faktor stress, berbagai jenis krim yang Anda oleskan setiap hari tak akan banyak membantu

Ini karena kondisi psikologis Anda bisa tercermin dari kulit.

Ketika kita merasa stres, gelisah, kecemasan, atau panik efeknya bisa dirasakan seluruh tubuh, terutama kulit.

Misalnya saja muncul jerawat, psoriasis, eksim, atau gatal-gatal yang sangat menggangu.

Masalah kulit tersebut biasanya akan membuat kita lebih stres lagi. Di lain pihak, stres juga menyebabkan penyakit kulit. Ini seperti lingkaran setan yang sulit diputus.

“Kulit adalah bagian yang paling terlihat dari tubuh kita dan dapat dipengaruhi oleh faktor psikologis,” Kristina G. Gorbatenko-Roth, dari University of Wisconsin-Stout.

Penelitian terbaru menyebutkan, selain berkonsultasi ke dokter kulit, mereka yang memiliki masalah kulit tak sembuh-sembuh juga sebaiknya berkonsultasi ke psikolog.

“Mungkin suatu saat ini para remaja yang bermasalah dengan jerawat tak perlu membeli aneka krim, tapi cukup berkonsultasi dengan psikolog dan melakukan meditasi untuk membuat pikiran lebih tenang,” kata Gorbanteko-Roth