close
Nuga Sehat

Ini Dia Manfaat Yang Didapat Tidur Siang

Tidur siang?

Ya, kerap kali kita merasa mengantuk setelah jam makan siang.

Namun banyak orang merasa sulit atau tidak terbiasa untuk tidur siang.

Padahal, tidur siang dapat memberikan berbagai manfaat bagi tubuh.

Tidur pada siang hari sering kali dihadapkan kepada stigma sosok yang malas atau kurang antusias dalam bekerja, namun hal itu tidak sepenuhnya benar.

Justru tidur siang dapat meningkatkan produktivitas seseorang.

Jika Anda berpikir tidur siang hanya bermanfaat untuk bayi, anak-anak, lanjut usia, atau yang sedang sakit, maka sebaiknya Anda berpikir ulang.

Ada berbagai manfaat tidur siang yang diyakini dapat memengaruhi tubuh secara positif pada orang dewasa.

Di antaranya relaksasi,  mengurangi rasa lelah, meningkatkan konsentrasi dan kewaspadaan, memperbaiki mood dan meningkat m,ood.

Penelitian lain menunjukkan bahwa manfaat tidur siang ini juga dirasakan pada pekerja shift malam.

Sebuah studi dilakukan untuk membandingkan tiga cara mengatasi kelelahan pada siang hari, yaitu dengan menambah jam tidur malam, dengan tidur siang, dan dengan mengonsumsi kafein.

Ternyata, tidur siang merupakan cara yang dinilai paling efektif dan memiliki efek yang sama dengan mengonsumsi kafein.

Orang dewasa cenderung mengalami kurang tidur, hal ini terutama karena harus bekerja dengan jangka waktu yang panjang, atau karena waktu istirahat di malam hari terganggu. Oleh karena kondisi itu, orang dewasa dianggap lebih membutuhkan tidur siang.

Tidur siang memang cara yang efektif untuk relaksasi dan memulihkan tenaga.

Tapi sebagian orang dengan kondisi tertentu tidak disarankan untuk tidur siang, misalnya orang-orang dengan kondisi sering mengalami gangguan tidur

Tidur siang yang singkat umumnya tidak akan memengaruhi waktu istirahat di malam hari, namun untuk yang mengalami insomnia atau gangguan tidur, tidur siang justru dapat memperburuk gangguan tidur pada malam hari.

Atau inersia tidur Ini adalah merasa kebingungan dan rasa pening/pusing setelah terbangun dari tidur. Penderita kondisi ini juga tidak disarankan untuk menjalani tidur siang.

Ternyata tidak semua orang bisa merasa nyaman saat tidur siang. Sebagian orang merasa bahwa tidur siang membuat tidur pada malam hari menjadi lebih sulit, sementara sebagian lainnya memang tidak terbiasa tidur siang.

Memanfaatkan tidur siang bukan berarti Anda harus mengorbankan waktu tidur pada malam hari.

Tidur siang pada saat ini kemungkinannya lebih sedikit mengganggu tidur malam Anda.

Memanfaatkan tidur siang tidak ada salahnya, terutama jika kondisi memungkinkan.

Namun jika Anda tiba-tiba mengalami keinginan tidur siang yang lebih kuat dari biasa dan tidak ada alasan khusus yang membuat Anda lelah secara berlebihan, konsultasikan kondisi diri Anda kepada dokter.

Jam terbaik tidur siang itu adalah lepas tengah hari.

Dilansir dari The Independent, Sleep Council Inggris mengungkapkan bahwa waktu yang tepat untuk tidur siang ini adalah pukul 15.00.

Alasannya, melihat jam biologis tubuh, kondisi tubuh menurun pada jam tersebut.

Banyak orang juga mengalami rasa kantuk setelah makan siang atau kurang waspada, sehingga jam ini terasa pas untuk tidur siang.

Durasi tidur selama dua puluh hingga tiga puluh  menit saja, tak lebih.

Mengapa? J

ika seseorang tidur melebihi tiga puluh menit, maka ia akan tertidur lebih dalam dan pening saat terbangun. Hal ini disebut dengan inersia tidur atau sleep inertia.

Meski tidur siang itu sangat bermanfaat, tapi jika tak cukup tidur saat malam, tidur siang terlalu lama juga membuat Anda akan sulit tidur malamnya.

Menurut laporan terakhir dari Sleep Council, hampir tiga perempat orang Inggris tidur kurang dari tujuh jam tiap malam. Lebih dalam lagi, jumlah orang yang tidur kurang dari lima jam tiap malam tumbuh dari tujuh persen menjadi dua belas persen.

“Ketika Anda kurang tidur, hanya hal buruk yang terjadi pada mood, konsentrasi, kesehatan dan sistem imun Anda,” kata asisten profesor dari pengobatan klinis di Keck School of Medicine, Universitas California Tenggara, Rajkumar Dasgupta

Studi membuktikan bahwa tidur siang punya manfaat kesehatan dan sebenarnya melawan efek dari kurang tidur.

Setelah tidur siang, orang lebih waspada, kreatif, kemampuan mengingat yang lebih baik dan kondisi yang lebih baik untuk belajar.

Anda juga lebih sedikit membuat kesalahan dan kecelakaan atau cedera. bangun dari tidur siang akan terasa menyegarkan dan seperti diremajakan.