close
Nuga Forum

Hamburan Kritik Usai Pesta Priyanka-Nick

Pasangan yang sedang dimabuk cinta, Nick Jonas dan Priyanka Chopra telah menikah pada awal Desember lalu di negara asal Chopra, India.

Dan seminggu lebih setelahnya, keduanya masih belum bisa move on dari pernikahan yang disebut sebagai royal wedding versi Hollywood itu.

Baru-baru ini, Jonas mengunggah foto kenangan di hari pentingnya, sekaligus memamerkan kue pernikahan yang ternyata amat besar dan bertingkat tujuh.

Dalam foto tersebut, dirinya dan Chopra terlihat bersama-sama memotong kue dengan pisau besar, nyaris menyerupai sebilah pedang.

Entertainment Tonight melaporkan bahwa kue itu terinspirasi oleh bentuk bangunan Umaid Bhawan Palace yang terletak di Jodhpur, Rajasthan, India.

Tempat ini menjadi salah satu hotel terbesar di dunia, memiliki 347 kamar dengan sebagian area difungsikan sebagai museum, dan sebagian lagi ditempati sebagai kediaman pribadi.

Detail indah pun digambarkan oleh perencana pernikahan Jonas dan Chopra, Sandeep Khosla dan Aditya Motwane, yang menyebut kue itu bergaya campuran klasik dan eklektik dengan visual romantis di puncaknya. Kue mewah tersebut juga memiliki kolom-kolom emas, tempat lilin mini serta jendela.

Di Instagram, Jonas dan Chopra pun kompak mengunggah foto kebersamaan keluarga besar mereka, seraya berterimakasih kepada desainer Ralph Lauren yang bertanggungjawab atas kostum dan beberapa desainer lain untuk aksesoris yang dikenakan Chopra.

Tak lama setelah pernikahan besar-besaran itu, saudara lelaki Nick, Joe Jonas, mengungkapkan kegembiraan melihat kebahagiaan adiknya.

“Melihat wajah Nick ketika pertama kali ia bertemu Chopra, dan bagaimana Nick membicarakannya, kemudian bertemu dengan Chopra sendiri dan mengetahui bagaimana luar biasanya ia, saya langsung tahu mereka ditakdirkan bersama,” ujar pria itu.

“Wajah saya sakit karena terlalu banyak tersenyum. Upacara pernikahannya sendiri sangat indah. Upacara adat India itu sesuatu yang baru untuk saya. Kami semua terharu,” lanjutnya.

Di tengah kebahagiaan Jonas dan Chopra, sentimen negatif muncul setelah pesta pernikahan ditutup dengan letusan kembang api. Chopra dikritik lantaran sebelum menikah, ia mengajak orang-orang agar tidak menyalakan kembang api saat perayaan Diwali, festival adat asli India, demi berkontribusi membuat Bumi bebas polusi.

Namun aktris yang kerap bekerja bersama UNICEF itu memilih untuk tak mengomentari kritik itu dan tetap menikmati kebahagiaannya.

Ya, Nick Jonas dan Priyanka Chopra resmi menyandang status sebagai suami dan istri

Dan  pernikahan secara Kristen dan Hindu pada akhir pekan kemarin di Umaid Bhawan Palace di Jodhpur, India.

Seusai keduanya bertukar janji, langit di sekitar lokasi berlangsungnya acara pun dihiasi dengan kembang api yang spektakuler.

Meski kembang api tersebut sebagai bentuk perayaan atas hari bahagia kedua selebriti ini, tetapi tidak dengan sejumlah warganet yang menilai Chopra munafik.

Beberapa waktu lalu, Chopra mengajak orang-orang agar tidak membakar kembang api pada perayaan Diwali, budaya asli India, demi berkontribusi dalam membuat planet bebas polusi.

Tak ayal, penggunaan kembang api pada pernikahan Chopra dengan penyanyi dan aktor Nick Jonas lantas menjadi bumerang untuknya.

“Priyanka Chopra, jika kau ingin memberikan pesan kepada penggemar untuk tidak meledakkan kembang api saat Diwali mempengaruhi lingkungan, hewan, pasien asma maka aturan yang sama berlaku untuk pernikahanmu, penting untuk mempraktekkan apa yang kau sampaikan!” ujar seorang pengguna Twitter.

“Priyanka Chopra adalah penderita asma dan penyayang hewan selama Diwali, dia memakai masker di AS untuk menunjukkan masalah polusi, tetapi pada pernikahannya dia ingin kita menghirup sulfat dan monoksida selama berjam-jam. Dia mampu melakukannya karena dia adalah wanita yang mandiri,” tulis seorang netizen.

“Ledakan kembang api saat Diwali membuat Priyanka Chopra sulit bernapas, tapi ledakan kembang api dalam pernikahan memberikannya udara segar dengan melepaskan oksigen,” tulis netizen lain bernada sarkas.

Tak menanggapi kritik itu, Chopra lebih memilih untuk membagikan potret-potret selama hari bahagianya saat menjalani serangkaian tradisi.

Pernikahan ini dilangsungkan hanya tiga bulan setelah Chopra dan Jonas bertunangan pada Agustus dalam upacara tradisional India.

Rangkaian acara menuju pernikahan mereka pun telah dijalani hampir sepekan belakangan dihadiri kerabat dan keluarga dekat.