close
Nuga Bola

Mou Puji Egoisme Milik Ibrahimovic

Jose Mourinho tak memedulikan  sikap egois bomber Zlatan Ibrahimovic dan mengatakan sikap itu bagus untuk timnya.

Mourinho mengatakan Ibrahimovic akan memberi pengaruh positif dalam skuat MU.

Ibrahimovic melakoni debutnya bersama MU saat menghadapi Galatasaray di Gothenburg, Swedia

Mourinho memuji pern Ibrahimovic dalam pertandingan itu.

Ibrahimovic, dikatakan Mourinho, sudah menjadi sosok yang penting di skuat MU.

Peran mantan pemain Paris Saint-Germain itu sangat penting dalam sesi latihan.

“Bersama Ibrahimovic, mungkin Anda akan melihat seseorang dengan ego besar, sangat percaya diri, tapi dalam cara yang positif.”
“ Ketika dia bersama skuat, dia sangat rendah hati dan bersahabat. Integritas itu bagus,” ujar Mourinho kepada MUTV.

Mourinho menyakini kontribusi Ibrahimovic untuk MU musim ini bukan hanya dari mencetak gol. The Special One mengatakan penyerang jangkung ini itu lebih dari sekadar pencetak gol.

“Ibrahimovic pemain fantastis. Kita menyadari dengan cepat saat latihan dia berusaha melakukan koneksi. Pemain lainnya mencari dia, dan dia berusaha melakukan koneksi dengan pemain lainnya,” ucap Mourinho.

“Dia pemain yang bagus dalam membangun hubungan dengan pemainnya. Ibrahimovic bisa melakukan segalanya di atas lapangan, tidak hanya mencetak gol,” sambungnya.

Dua pemain anyar MU lainnya, Henrikh Mkhitaryan dan Eric Bailly, juga ikut skuat dan berpeluang tampil saat melawan Galatasaray. Mourinho menyakini kedua pemain itu tidak akan kesulitan beradaptasi.

“Ibrahimovic dan Mkhitaryan lancar berbahasa Inggris dan juga bahasa lainnya. Bailly kurang bagus dalam bahasa Inggris. Tapi dia bisa bahasa Perancis dan Spanyol, yang akan memudahkan posisinya dalam skuat. Dia semakin beradaptasi hari demi hari,” tegas Mourinho.

Penyerang baru Manchester United, Zlatan Ibrahimovic, telah memulai  debutnya bersama tim saat laga uji coba melawan Galatasaray di Stadion Nya Ullevi.

Mantan striker Paris Saint Germain  ini sudah kembali dari peristirahatannya di Swedia ke Carrington, Manchester.

Pemain yang kerap dijuluki Si Raksasa dari Swedia itu merapat bersama Setan Merah pada awal Juli 2016.

Ia meneken kontrak di Old Trafford untuk setahun ke depan.

Manajer MU, Jose Mourinho, pun mengaku tertarik melihat kebugaran dan permainan Ibra pada sesi latihan itu.

Pelatih yang didepak dari Chelsea tersebut pun menyertakannya dalam 23 nama pemain yang berangkat ke Goteburg.

“Terkadang orang-orang berkata bahwa tim ini tak memiliki pemimpin, begini, begitu, dan lainnya. Tapi yang kami butuhkan semua orang dengan mentalitas yang sama,” ucap Mourinho pekan lalu kepada Express.

“Saya senang berkomunikasi dan menekan mereka melalui komunikasi. Saya memberikan banyak instruksi di latihan.”

“ Sulit bagi saya melakukan hal yang sama di setiap pertandingan. Jadi, saya membutuhkan pemain di lapangan yang bisa membaca permainan dan memahami apa yang kami inginkan. Zlatan akan menjadi salah satunya.”