close
Nuga Tekno

Robot Yang Bisa Menjadi Sahabat Manusia

Anda kenal dengan Doraemon?

Ya, siapa yang nggak kenal dengan Doraemon

Kartun terkenal itu  yang menceritakan sebuah robot kucing berwarna biru , berasal dari abad ke-dua puluh dua , pergi ke abad kedua puluh untuk menolong Nobita.

Ia pun menjadi sahabat setia Nobita yang seorang manusia, dan suka menolong Nobita saat kesusahan.

Teknologi yang semakin maju, membuat banyak robot yang diciptakan untuk membantu meringankan pekerjaan manusia.

Namun selain membantu pekerjaan manusia, ada juga robot yang diciptakan untuk menjadi sahabat manusia.

Robot-robot tersebut dapat menjadi teman belajar sekaligus teman bermain untuk anak. Berikut adalah 5 robot yang dapat menjadi sahabat manusia layaknya Doraemon.

Diambil dari salah satu nama dewa angin dari mitologi Yunani, kemampuan yang dimiliki robot ini tidak begitu istimewa, namun tetap berguna.

Walupun begitu, kemampuan yang paling menonjol pada robot ini adalah robot ini dapat membawakan minuman dari kulkas.

Robot pembantu rumah tangga ini dapat membantu anda membersihkan rumah, membereskan mainan yang berserakan dan menemukan kaca mata yang hilang.

Mengenai harga, perusahaan yang menciptakan robot ini hanya mengatakan “harganya tidak lebih dari biaya liburan ke luar negeri.”

Aeolus rencananya akan dipasarkan pada akhir tahun ini

Dan pernahkah anda berpikir untuk memiliki robot anjing? Sony Aibo mungkin dapat menjadi robot anjing pilihan untuk anda.

Kelebihan dari robot anjing ini adalah memiliki sensor sentuh yang sensitif dan robot ini juga dapat belajar untuk membedakan suara d. ari keluarga pemilik robot tersebut.

Mata robot ini terbuat dari panel OLED. Di bagian hidungnya terdapat kamera yang berfungsi untuk mengenali anggota keluarga dan juga mencari tulangnya yang disebut Aibone.

Sedangkan kamera di bagian punggungnya berfungsi untuk menavigasikan robot tersebut ke tempat pengisian baterainya.

Aibo dapat bermain selama dua jam, dan pengisian baterai selama tiga jam.

Untuk saat ini Aibo hanya tersedia di Jepang

Selain itu ada Buddy. Ia  disebut sebagai robot “pendamping” yang dapat mengajari anak-anak dan mengawasi para lansia.

Hampir sama seperti speaker Amazon Echo, robot ini juga dapat memberikan saran resep untuk memasak, mengurus jadwal anda dan memberi tahu anda tentang ramalan cuaca.

Berbeda dengan Echo, robot ini dapat berjalan mengelilingi dan mengikuti anda.

Ada juga Sophi. Robot humanoid ini membuat kagum Piers Morgan saat ia hadir di acara Good Morning Britain.

Sophia merupakan robot humanoid yang cerdas, dan robot ini juga baru saja belajar belajar berjalan – pada bulan lalu saat ia menunjukkan sepasang kaki pertamanya.

Meskipun banyak yang berpendapat bahwa membacakan buku untuk anak adalah salah satu kesenangan tersendiri bagi orang tua, robot burung hantu dari China ini dapat melakukan hal yang sama.

Robot ini dapat membaca dari database lima puluh ribu buku.

Luka the Owl recananya akan mulai memasuki pasar AS pada akhir tahun ini.