close
Nuga Tekno

Menikmati Fitur Offline YouTube di Ponsel

Youtube sejak kemarin, 11 Desember 2014, telah meluncurkan fitur offline di Indonesia sebagai inisiatif untuk memudahkan pengguna di Tanah Air menonton video melalui ponsel.

Hal ini sekaligus mengurangi beban data bagi pengakses Youtube melalui ponsel yang jumlahnya terus meningkat.

Hari ini adalah peluncuran pertama fitur Youtube offline beriklan di Android dan iOS yang juga diluncurkan serentak di India dan Filipina.

Fitur offline dalam aplikasi Youtube ini memungkinkan pengguna menonton video-video favorit tanpa menggunakan WiFi atau paket data.

Saat pengguna telah mengaktifkan fitur offline, video yang dipilih bisa dinikmati tanpa koneksi internet selama empat puluh delapan jam. Pengguna dapat menambahkan opsi menonton offline dengan mengklik ikon yang terletak di bawah bingkai video.

Sebagian besar dari konten Youtube populer dari Indonesia sudah bisa dinikmati secara offline, mulai komedi sampai kanal berita ternama.

“Kami sangat senang bisa meluncurkan pengalaman offline di Youtube bersama dengan pemimpin industri berita dan hiburan di Indonesia.”

“ Dengan membuat Youtube bisa diakses secara offline selama beberapa waktu, penggemar akan terhubung dengan konten-konten favorit mereka dengan lebih mudah,” ucap Ajay Vidyasagar, Regional Director Youtube Partnerships Asia-Pacific, dalam keterangan pers yang diterima “nuga” Kamis kemarin.

Dirinya juga menyatakan perusahaan berharap bisa terus mencari cara untuk membuat Youtube dapat diakses dengan lebih mudah dan murah di Indonesia,” tutup Ajay Vidyasagar.

elang akhir tahun, Google mengungkap video YouTube apa saja yang paling banyak ditonton oleh netizen. Video yang menduduki peringkat teratas ini telah ditonton oleh ratusan juta pemirsa YouTube.

Dilansir Betanews, dua hari lalu, hari ini YouTube berbagi “YouTubeRewind 2014”, sebuah video yang merayakan video terbaik di 2014. Google juga membuat daftar keseluruhan video teratas, ditambah kategori untuk musik dan iklan.

“Dalam merayakan orang, meme dan momen yang membuat sebuah epik tahun ini, lebih dari 100 kreator YouTube berkumpul bersama untuk Rewind Video tahunan kami,” ungkap Kevin Allocca, Head of Culture and Trends, Google.

Kreator YouTube ini antara lain berasal dari Jepang, Jerman, Meksiko serta Prancis.
Layanan video streaming Youtube telah resmi mengumumkan layanan terbarunya yang dikenalkan dengan nama Youtube Music Key.

Sebelumnya, seperti dikutip dari Slashgear, Google telah memberitahukan kepada pelanggan layanan musik yang terdaftar. Layanan musik Youtube Music Key akan hadir di Google Play pada Minggu ketiga di bulan November.

Surat elektronik (email) yang disebarkan oleh Google menyatakan bahwa layanan Google Play Musik akan segera tersedia bagi pelanggan Google Play Musik untuk diakses secara gratis dalam versi beta. Layanan terbaru ini akan memberikan akses menonton video musik bebas dari iklan.

Kabarnya juga, layanan musik akan dapat diputar dalam modus offline tanpa iklan yang bisa diakses dengan pilihan beragam jenis musik dan lagu yang dapat diputar langsung.

Seperti diketahui, Youtube Music Key menawarkan langgana sebesar USD10 perbulan yang dapat digunakan untuk mengakses lebih dari tiga puluh juta video musik tanpa iklan. Selain itu, Youtube juga dikabarkan menyediakan daftar putar lagu yang sudah terpopuler.

Layanan musik berlangganan ini sendiri, kabarnya baru akan tersedia di wilayaha negara Amerika Serikat, Inggris, Portugal, Italia, Finlandia, Irlandia dan Spanyol.

Namun, untuk menjadi pelanggan layanan musik ini, pengguna telebih dahulu harus mendapatkan undangan langsung.