close
Nuga Tekno

George Peabody, Google Doodle Hari Ini

Hari ini, Jumat, 16 Maret, Google kembali tampil dengan doodle anyar bersamaan dengan hari lahirnya  George Peabody, bapak filantropi modern dan nama dari penghargaan bergengsi Peabody Award.

Untuk Anda tahu, George Peabody lahir dari garis keturunan pengusaha. Pendidikan George Peabody terputus saat perang saudara  atau perang sipi) yang memiskinkan keluarganya.

George Peabody kemudian pergi ke New York untuk magang di sebuah toko dan melanjutkan pendidikannya.

Ia banyak menghabiskan waktunya di perpustakaan Y.M.C.A, yang kemudian dia sebut sebagai almamater(nya).

Tidak lama kemudian, George Peabody mendapat jaminan untuk masa depannya ketika ia menjadi mitra dari sebuah perusahaan investasi sukses.

Hal ini menjadi awal dari kesuksesan dan karir panjang George Peabody.

Selama hidupnya, George Peabody “menenggelamkan” dirinya dalam aktivitas sosial dan politik. dengan fokus khusus pada promosi pendidikan di Amerika Selatan.

Dan karena kepeduliannya itu, pada hari ini satu setengah abad silam, George Peabody dianugrahi Medali Emas, Congressional Gold Medal, setelah ia mendominasikan senilai dua juta dolar Amerika atau setara dengan tiga puluh enam juta dolar Amerika saat ini untuk kemajuan pendidikan.

kedermawanan dan kemurahatian George Peabody ini membuat semua lebih terasa mengesankan oleh fakta bahwa George Peabody mengalami putus sekolah pada usia sebelas tahun. George Peabody diyakini sebagai orang Amerika pertama yang dikenal karena kedermawanannya.

Aktifitas sosial seperti memberi, membantu dan merawat adalah hal yang George Peabody targetkan.

Hal itulah yang menjadikan George Peabody sebagai Bapak Filantropi Modern.

Hari ini Google pun merayakannya dengan menjadikan  George Peabody sebagai Google Doodle hari ini.

Doodle kali ini adalah hasil dari tim relawan proyek lukisan dinding di George Peabody Elementary School di San Francisco. Lukisan dinding itu saat ini terpampang di cafetaria sekola

Setiap kita bicara tentangl George Peabody, sosok yang kedermawanannya dirayakan Google hari ini, berarti berbicara pula soal Peabody Award.

The George Foster Peabody Awards atau biasa disebut Peabody Award adalah program yang terinspirasi George Peabody, pebisnis dan filantropis Amerika Serikat.

Peabody Award memberikan penghargaan kepada lembaga penyiaran seperti TV, radio, dan media daring atas upayanya menyampaikan kisah kuat yang inspiratif, mencerahkan, dan menyegarkan.

Jenis penghargaan dalam Peabody Award dibagi ke dalam tujuh kategori yaitu berita, hiburan, dokumenter, program anak, pendidikan, program interaktif, dan layanan public.

Pemenang Peabody Award biasanya adalah stasiun TV, media daring, organisasi produksi penyiaran, maupun individu dari seluruh dunia.

Peabody Awards diselenggarakan pertama kali ltujuh puluh delapan tahun lalu atau tujuh puluh satu  tahun setelah kematian George Peabody.

Kala itu, penghargaan tersebut diberikan untuk peran positif di bidang penyiaran radio.

Para ahli menyatakan, Peabody Awards merupakan penghargaan tahunan paling tua dan prestisius di bidang media elektronik di Amerika Serikat.

Posisinya kerap dianggap setara dengan Alfred I. duPont–Columbia University Award yang juga bergerak di bidang yang sama.

Ketatnya persaingan utnuk memenangi Peabody Awards bahkan dibanding-bandingkan dengan penghargaan Pulitzer.

Setiap tahun, juri mengumumkan nama-nama pemenang Peabody Award secara sederhana lewat siaran pers.

Namun, dalam tahun-tahun belakangan ini, stasiun TV menayangkan acara tersebut, bahkan selama berhari-hari.

Google merayakan keramahan George Peabody, pemenang Peabody Award tahun lalu belum diumumkan.

George Peabody, yang namanya diabadikan untuk penghargaan ini, adalah sosok pengusaha terkenal Amerika Serikat dari dua abad lalu.

Sebagai aktivis sosial, dia aktif dalam berbagai gerakan antiperang dan pendidikan terutama untuk orang-orang African-American

Tags : slide