close
Nuga Sport

Nico Rosberg Mengejar Ambisi Juara F1

Nico Rosberg, pebalap Mercedes, makin menunjukkan performa terbaiknya di sesi kualifikasi Formula One, GP Inggris, di Circuit Silverstone, setelah mencatatkan waktu terbaiknya pada babak kualifikasi dan “pole position” pada lomba yang berlangsung Minggu malam WIB, 06 Juli 2014.

Dengan start di posisi terdepan Rosberg makin gencar mengejar ambisinya untuk bisa keluar sebagai juara balapan “jet darat” itu di musim tahun ini. Pesainya, sesame Mercedes, Lewis Hamilton, hanya mampu finis di urutan enam babak kualifikasi.

Karena hujan yang turun di sesi latihan bebas ketiga, Rosberg dan Lewis Hamilton tak mencatatkan waktu. Tampil yang tercepat pada latihan bebas ketiga itu i adalah Sebastian Vettel.

Namun, pada sesi kualifikasi, pebalap Mercedes kembali menunjukkan tajinya. Rosberg berhak meraih posisi start terdepan setelah pada sesi ini menjadi pebalap dengan catatan waktu terbaik.

Rosberg unggul tipis atas rekan senegaranya yang mengendarai Red Bull, SebastianVettel. Menempati posisi tiga pada sesi ini adalah Jenson Button, yang membuatnya berada di atas Nico Hulkenberg dan Kevin Magnussen yang berturut-turut menempati posisi empat dan lima.

Lewis Hamilton akan memulai balapan dari posisi enam.. Dia mengungguli Sergio Perez, Daniel Ricciardo, Daniil Kvyat dan Jean-Eric Vergne yang menggenapi posisi sepuluh besar.

Hamilton melewatkan kesempatan untuk meraih pole kelimanya setelah memutuskan untuk tidak melewati lap terakhirnya. Ia cukup pede dengan hasil yang diterimanya dan menilai pebalap-pebalap lain tidak akan mampu meningkatkan waktunya.

Akan tetapi, perkiraan Hamilton salah. Di sektor terakhir lintasan justru telah kering sehingga para rival Hamilton mampu mencetak waktu terbaik mereka.

“Itu kesalahanku,” sahut Hamilton kepada Sky Sports. “Aku minta maaf kepada mereka dan setelah hari ini aku akan mencoba dan melakukan apa yang aku bisa untuk balapan besok dari start yang ku dapatkan.”

“Aku rasa besok balapan akan berjalan kering tapi apapun kondisinya aku pasti akan memberikan segalanya,” sambung eks pebalap McLaren itu.

Hamilton duduk di peringkat kedua dengan selisih dua puluh sembilan poin dari pemimpin klasemen sekaligus rekan setimnya sendiri, Nico Rosberg. Dengan start keenam, Hamilton pesimistis bisa meraih kemenangan kelimanya.

“Saat ini, aku tidak bisa melihat itu kemenagan terjadi,” sahut Hamilton.

“Aku akan melakukan apapun yang aku bisa. Saat Anda keluar dari mobil Anda dengan hasil kualifikasi seperti itu, akan sangat sulit untuk merasa senang dan gembira. Tapi aku akan menganalisa malam ini dan memastikan besok aku bangkit dengan kuat.”