close
Nuga Sport

Penjelasan Yamaha tentang Motor Rossi

Menepinya Valentino Rossi dari balapan di”rumah”nya, Mugello Sirkuit, Minggu malam WIB, menurut  laman situs eurosport.co.uk, disebabkan kerusakan yang sama dengan Jorge Lorenzo beberapa waktu lalu.

Yamaha team director Massimo Meregalli, Senin, 23 Mei 2016, seperti ditulis “speedweek,” menjelaskan, rusaknya motor Rossi itu sama seperti yang dialami Jorge Lorenzo ketika melakukan sesi pemanasandi pagi hari.

Menurutnya, mesin YZR-MI milik Lorenzo pecah atau retak sehingga cairan atau oli keluar dan otomatis asap putih keluar banyak dengan sendirinya.

Usai itu, The Doctor terlihat sangat menyesali kejadian tersebut, sebab tidak bisa tampil maksimal di hadapan publiknya sendiri.

Padahal Rossi sudah mengenakan helm custom yang dibuat khusus untuk GP Italia.

Alhasil, Lorenzo semakin melesat di depan, namun pada putaran terakhir, Marc Marquez sempat menyalip, tetapi Lorenzo belum menyerah dan terus membuka gap hingga garis finish.

Rossi yang balapan di hadapan publik sendiri tidak bisa melanjutkan pertarungan sengitnya dengan Jorge Lorenzo.

Rossi yang memulai balapan dari posisi terdepan, langsung tertinggal oleh Lorenzo yang merebut posisi pertama pada tikungan kesatu.

Dari situ pertarungan Lorenzo dan Rossi terjadi. The Doctor coba merebut posisi pertama dengan menempel ketat Rossi.

Dari beberapa percobaan, Rossi bisa mendekati Lorenzo di trek lurus. Tapi selebihnya, Lorenzo terluhat balapan tanpa melakukan kesalahan sedikit pun untuk dimanfaatkan rekan setimnya tersebut.

Saat balapan tersisa empat belas lap lagi, Rossi tiba-toba melebar di tikungan yang membuatnya tertinggal jauh, dan dilewati pebalap di belakangnya.

Tak lama berselang, The Doctor terlihat melambat dan sepeda motornya mengeluarkan asap. Rossi pun menepi dan tidak bisa melanjutkan jalannya balapan.

Walau pun tanpa Rossi, suguhan menarik balapan Mugello justru dipunyai oleh Jorge Lorenzo yang  unjuk gigi dalam mengeluarkan kemampuan terbaiknya untuk menjadi yang tercepat di seri ini.

Kemenangan luar biasa Lorenzo ini juga terbilang istimewa., karena dilakukannya di sirkuit Mugello, atau kandang dari rekan setim sekaligus rival terbesanya Valentino Rossi.

Bisa dilihat dukungan dari seluruh penjuru sirkuit yang didominasi warna kuning yang identik dengan The Doctor.

Harapan publik Italia buat Rossi memang besar, apalagi sang pebalap mamulai balapan dari posisi terdepan, setelah mengamankan pole positions.

Sementara Lorenzo, hanya start di posisi ke lima, atau tepat di belakang Marc Marquez, Andrea Iannone dan Maverick Vinales.

Kegemilangan Lorenzo langsung terlihat saat lampu hijau menyala tanda balapan dimulai. Lorenzo start dengan baik dan mampu mengambil alih jalannya balapan sejak tikungan pertama.

Sedangkan Rossi berada di posisi kedua.

Lorenzo dan Rossi pun terlibat pertarungan sengit, beberapa kali The Doctor yang tidak ingin malu di hadapan publik sendiri berupaya merebut posisi terdepan. Sayang upaya Rossi masih terhalang dengan Lorenzo yang ternyata balapan dengan sempurna tanpa melakukan kesalahan.

Alih-alih menyalip Lorenzo, Rossi malah melebar di pertengahan balapan. Posisinya pun melorot ke papan tengah.

Tak lama berselang, Rossi malah menepi karena merasa ada yang tidak beres dengan motornya.

Benar saja, asap putih terlihat keluar dari bagian mesin. Game over buat Rossi yang harus kembali ke paddock.

Balapan pun menyisakan Lorenzo di posisi terdepan dan Marquez di posisi kedua.

Marquez sempat menemukan sentuhan terbaiknya dan memotong gap dengan Lorenzo, bahkan memberikan gangguan buat merebut posisi pertama.

Klimaksnya di lap-lap terakhir menjelang finish keduanya sempat sedikit bersenggolan. Bahkan Marquez mampu menyalip Lorenzo di tikungan terakhir.

Tapi Lorenzo belum menyerah dan terus membuka gas hingga garis finish, hasilnya motor Lorenzo yang perkasa di trek lurus mampu menyentuh garis finish lebih dulu daripada Marquez.