close
Nuga Sport

McGregor Makin Gencar Ejek Mayweather

Laga Mayweather Jr. lawan McGregor pada awalnya dianggap mustahil kini menjadi topik pemberitaan dunia terutama lewat lewat guyuran uang besar

Mayweather Jr. yang semula sudah menamatkan karir tinjunya  akhirnya kembali dari masa pensiun dan McGregor sendiri yang enggan menghadapinya kini  bersedia bertarung di bawah aturan tinju dunia

Dalam beberapa hari ini Conor McGregor terus mengumbar optimismen dan  mengatakan bahwa Mayweather Jr. bisa meminta rematch usai kalah

Untuk duel berikutnya  harus berlangsung di octagon,   nama  untuk arena UFC.

McGregor yang terus terus sesumbar dengan kata-kata agresif yang menyerang calon lawannya.

Ia menegaskan tak pernah kehilangan optimisme terhadap peluangnya menaklukkan Mayweather Jr. di laga nanti. McGregor bahkan mulai menawarkan laga rematch pada Mayweather Jr.

“Saya menantikan tanggal 26 Agustus karena dunia akan terkejut saat itu.”

“Ketika dia nantinya bangun dari KO, mungkin bila ia menginginkan rematch, maka dia mungkin harus melakukannya di octagon,” ucap McGregor kepada ESPN

McGregor bahkan menyatakan Mayweather Jr. justru jadi pihak yang harus lebih mempersiapkan diri menghadapi laga sengit nanti.

“Saya harap dia bisa menyajikan pertarungan yang bagus karena saya sudah dalam kondisi siap,” kata McGregor

McGregor sendiri sukses mencuri perhatian publik saat hadir di rangkaian sesi konferensi pers bersama Mayweather Jr.

Ia terus melontarkan ejekan pada Mayweather Jr. dan merendahkannya.

Mayweather Jr. sendiri sejauh ini belum pernah merasakan kekalahan dalam kariernya sebagai seorang petinju.

Status McGregor sebagai petinju debutan membuat dirinya diragukan bisa menghadirkan kejutan meskipun ada pula pihak yang yakin gaya McGregor yang tak bisa diprediksi justru bisa menyulitkan Mayweather Jr.

Conor McGregor menepis keraguan Mike Tyson akan kemampuan dirinya menghadapi Floyd Mayweather Jr. pada duel di Agustus mendatang.

Tyson menilai McGregor membuat sebuah kebodohan dengan setuju bertarung di bawah aturan tinju. Hal itu bakal membuat Mayweather Jr. dengan mudah mendominasi McGregor.

McGregor pun dengan yakin membantah keraguan sang legenda tinju. Pria asal Republik Irlandia itu optimistis  bisa jadi sosok fenomenal di dunia tinju.

“Bagus, Mike. Namun kamu justru akan melihat sosok Don King baru di sini, nak. Money Mayweather Jr. akan jadi mangsa saya,” ujar McGregor dalam akun twitter resmi miliknya.

McGregor memang terus mengumbar optimisme jelang pertarungan lawan Mayweather Jr.

Meski Mayweather Jr. tak terkalahkan dalam kariernya sebagai seorang petinju, McGregor yakin ia bisa meruntuhkan dominasi tersebut.

Sejumlah hal yang membuat McGregor yakin bisa menang adalah usianya yang jauh lebih muda dan jangkauan serta posturnya yang lebih baik dari Mayweather Jr.

McGregor pun begitu lihai dalam memanaskan suasana jelang pertarungan.

Ia sukses menarik perhatian publik lewat serangan kata-kata untuk Mayweather Jr.

Jagoan UFC ini sendiri tak mau kata-katanya jadi sia-sia di atas ring. Karena itulah ia terus berlatih keras dan meningkatkan frekuensi bertinju dalam program latihannya.

Ia juga menggunakan jasa sejumlah orang ternama di dunia tinju, termask mantan juara dunia Paulie Malignaggi sebagai salah satu sparring partner-nya.

Tensi panas jelang duel Floyd Mayweather Jr. lawan Conor McGregor tak hanya ada pada dua petarung tersebut. Pasalnya, pacar Mayweather Jr. juga mendapatkan serangan dari pendukung McGregor.

Pacar Mayweather Jr., Abi Clarke mendapatkan serangan seiring makin memanasnya tensi duel Mayweather Jr. lawan McGregor. Serangan yang didapat Clarke berupa teror langsung maupun teror lewat kata-kata.

Dikutip dari Daily Star, jendela rumah Clarke jadi sasaran lemparan batu pendukung McGregor.

Seiring lemparan batu ke jendela rumahnya, tertulis juga pesan ‘F*** Mayweather!”, kata-kata yang sering diteriakkan oleh McGregor selama sesi konferensi pers berlangsung.

Selain itu Clarke juga sering mendapatkans serangan kata-kata, Isi serangan itu adalah umpatan-umpatan terhadap dirinya dan juga Mayweather.

Clarke sendiri mulai menjalin hubungan dengan Mayweather Jr. sejak tahun lalu saat keduanya bertemu di sela liburan di Las Vegas.

Clarke pun diyakini bakal hadir langsung di T-Mobile Arena pada 26 Agustus mendatang untuk menyaksikan sang kekasih bertarung lawan McGrego

Mayweather Jr. sejatinya sudah memutuskan gantung sarung tinju namun ia terusik dengan tantangan dari McGregor. Lewat bayaran yang besar, Mayweather Jr. bersedia kembali naik ring dan McGregor berkenan bertarung di bawah aturan tinju.

Duel fenomenal antara Floyd Mayweather Jr. lawan Conor McGregor tak hanya bisa dinikmati di layar televisi.

Pertarungan ini juga bakal bisa dinikmati di bioskop-bioskop Amerika Serikat.

Besarnya animo publik terhadap duel ini membuat pihak promotor memutuskan untuk menggelar tayangan langsung di bioskop yang tersebar di seluruh Amerika Serikat.

Para penonton dapat masuk ke dalam teater pada pukul enam sore sehingga bisa lebih dulu menyaksikan partai tambahan sebelum menikmati duel utama yang digelar di T-Mob.

Mayweather Jr. menilai langkah promotor untuk menayangkan duel dirinya dengan McGregor di bioskop sebagai sebuah langkah yang tepat.

“Kemeriahan pertarungan antara saya dengan Conor McGregor sudah terlihat sangat besar saat ini, jadi adakah cara lain untuk menikmati laga ini selain dengan menontonnya di layar besar?” ucap Mayweather Jr. seperti dikutip Boxingscene.

Mayweather Jr. yakin banyak orang penasaran dengan duel antara petinju terbaik melawan jagoan UFC.

“Kami membawa pertarungan tinju ke dalam teater delapan tahun lalu dan hal itu jadi sukses besar. Namun ajang kali ini ada di level yang berbeda.”

“Saya gembira bisa memberikan cara lain bagi para penggemar untuk melihat laga ini. Siapkan popcorn-mu karena ini adalah duel yang tak ingin dilewatkan satu orang pun,” kata Mayweather Jr.

Tags : slide