close
Nuga Sehat

Cara Menjaga Agar Kolesterol Tetap Normal

Anda gemar mengkonsumsi makanan dengan lemak jenuh tinggi atau makan daging dalam porsi yang besar dan sering?

Lingkar pinggang dan indeks massa tubuh terlalu besar?

Jika iya, maka Anda patut waspada karena beresiko memiliki kolesterol tinggi.

Kolesterol tinggi atau dislipidemia adalah ketidakseimbangan kolesterol akibat tingginya kadar kolesterol.

Kolesterol merupakan senyawa yang ditemukan pada lemak atau lipid dalam darah.

Karena kolesterol tinggi tidak memiliki gejala yang khas, maka sering terabaikan oleh kita dan teranggap tidak berbahaya.

Padahal, jika dibiarkan kolesterol bisa mengakibatkan beberapa penyakit berbahaya hingga terjadi komplikasi.

Merupakan penyakit utama yang disebabkan oleh kolesterol tinggi.

Kolesterol Jahat atau Low Density Lipoprotein atau LDL yang tinggi akan menumpuk di dinding pembuluh darah arteri, sehingga menyebabkan plak yang disebut aterosklerosis.

Plak ini menyebabkan arteri menjadi sempit, sehingga aliran darah pun melambat dan menurunkan asupan darah ke jantung, yang mengakibatkan gejala nyeri dada

Jika kadar kolesterol tidak diturunkan, plak dapat menumpuk semakin banyak sampai akhirnya menyumbat total pembuluh darah jantung, dan menyebabkan serangan jantung.

Kolesterol tinggi menyebabkan serangkan jantung itu merupakan fakta yang tidak bisa dipungkiri. Sebab plak yang timbul di dinding arteri Anda bisa robek kapan saja.

Saat plak tersebut robek atau pecah, akan menyebabkan pembekuan dan gumpalan-gumpalan darah yang dapat menghalangi aliran darah menuju jantung. Sehingga resiko terkena serangan jantung tinggi.

Kolesterol dan penyakit kardiovaskuler juga terkait oleh proses yang disebut ateroklerosis, yaitu suatu kondisi yang terjadi ketika terbentuk plak pada dinding pembuluh darah arteri.

Penumpukan ini mempersempit arteri, sehingga darah sulit untuk mengalir melalui arteri.

Plak juga bisa pecah dan memicu terbentuknya bekuan darah dan gangguan aliran darah ini dapat menyebabkan terjadinya serangan jantung atau stroke

Kolesterol tinggi tak hanya mengintai mereka yang bertubuh gemuk dan berlemak tinggi, Anda yang kurus belum tentu bebas dari kolesterol tinggi dan resiko penyakit jantung.

Pasalnya, apa yang Anda konsumsi bisa saja membuat Anda dalam masalah kolesterol tinggi.

Selain karena faktor makanan, faktor riwayat penyakit jantung yang mungkin ada di keluarga Anda juga dapat menjadi salah satu penyebab terjadinya kadar kolesterol yang tinggi di tubuh kurus Anda.

Nutrive Benecol, ini mengandung Plant Stanol Ester , sebuah bahan aktif yang mampu memberikan manfaat kesehatan. .

Plant Stanol Ester juga dikenal dengan senyawa dari tumbuhan yang menyerupai kolesterol sehingga mampu menggantikan kolesterol dalam proses penyerapan di usus.

Kesamaan bentuk molekul antara Plant Stanol Ester dan kolesterol, menjadikan proses penyerapan kolesterol oleh usus tergantikan.

Artinya, proses penyerapan kolesterol akan berkurang, karena tergantikan oleh Plant Stanol Ester.

Rutin mengonsumsi minuman ini pun sudah teruji klinis mampu menurunkan kolesterol tujuh hingga sepuluh persen dan risiko penyakit jantung koroner.

Jumlah yang disarankan adalah dua sajian per hari selama dua sampai tingga minggu berturut-turut.

Masyarakat bisa memilih Nutrive Benecol dalam bentuk minuman smoothie, susu dengan rasa buah atau dalam bentuk minuman cereal yang terdiri dari gandum, oat, dan barley.