close
Nuga Sehat

Anda Gol Darah A? Awas Kanker Prostat

Mereka yang punya golongan darang A mulai sekarang harus berhati-hati dengan serangan kanker prostat. Sebuah penelitian terbaru dari Jepang memberi vonis bahwa mereka yang bergolongan darang A memiliki persentase sangat tinggi untuk dijangkiti kanker prostat.

Dari penelitian tersebut, tim mencatat bahwa variasi golongan darah tidak hanya berhubungan dengan risiko pengembangan kanker prostat, tetapi juga tingkat kekambuhannya.

Tercatat bahwa pria dengan golongan darah O memiliki kemungkinan lebih kecil kemungkinannya untuk mengalami kekambuhan kanker prostat, dibanding pria yang bergolongan darah A.

“Untuk pertama kalinya, ada penelitian yang menunjukkan bahwa kanker prostat kambuh berdasarkan golongan darah,” kata Yoshio Ohno, peneliti dari Tokyo Medical University, dilansir Daily Mail.

Tidak diketahui mengapa kanker prostat berkaitan dengan golongan darah. Tapi yang jelas, temuan ini dapat dijadikan pendekatan dalam pengobatan

Untuk diketahui kanker prostat merupakan kanker yang paling umum pada pria. Di 2010, terjadi dua puluh delapan ribu kasus kematian di Amerika Serikat, akibat penyakit tersebut.

Peneliti pun terus menggali masalah ini, kemudian menemukan bahwa kanker prostat ternyata terkait dengan golongan darah.

Penyakit ini memiliki gejala seperti sulit dan nyeri saat buang air kecil, ada darah di dalam urin dan air mani, nyeri pinggul, atau panggul dan ejakulasi yang menyakitkan.

Tidak diketahui mengapa kanker prostat berkaitan dengan golongan darah. Tapi yang jelas, temuan ini dapat dijadikan pendekatan dalam pengobatan

Prostat adalah kelenjar berbentuk seperti buah kenari yang menghasilkan cairan mani yang memelihara dan menghantarkan sperma.

Kanker Prostat adalah suatu tumor ganas yang tumbuh di dalam kelenjar prostat. Penyakit ini biasa menyerang pria berusia lanjut Kanker prostat jarang ditemukan pada pria berusia kurang dari empat puluh tahun.

Kanker prostat merupakan penyebab kematian akibat kanker nomot tiga pada pria dan merupakan penyebab utama kematian akibat kanker pada pria tua.

Penyebabnya tidak diketahui, meskipun beberapa penelitian telah menunjukkan adanya hubungan antara diet tinggi lemak dan peningkatan kadar hormon testosteron.

Dokter meyakini bahwa kanker prostat dimulai ketika beberapa sel prostat menjadi tidak normal. Mutasi sel yang tidak normal tersebut menyebabkan sel tumbuh lebih cepat daripada sel normal.

Ketika sel normal mati, maka sel ini tidak akan mati. Akumulasi dari sel yang tidak normal ini membentuk tumor yang dapat tumbuh untuk menyerang jaringan di sekitarnya. Beberapa sel yang tidak normal tersebut dapat menyebar ke bagian tubuh lain.

Kebanyakan kanker prostat tidak menimbulkan gejala karena penyebarannya sangat lambat. Pada beberapa kasus, kanker prostat baru terdiagnosis setelah menyebar ke tulang atau ke ginjal
Anda hanya dapat mengurangi risiko terkena kanker prostat jika anda memilih makanan sehat yang kaya akan sayur dan buah.

Hindari makanan berlemak tinggi. Buah dan sayur memiliki banyak vitamin dan mineral yang bermanfaat bagi kesehatan. Salah satu nutrisi yang secara konsisten membantu mencegah kanker prostat adalah lycopene.

Pilihlah makanan yang sehat daripada menggunakan suplemen. Tidak ada penelitian yang menunjukkan bahwa suplemen memiliki peran mengurangi risiko kanker prostat. Makanan yang sehat dan kaya akan nutrisi lebih bermanfaat dalam menjaga kesehatan tubuh.

Jangan abaikan olahraga. Berolahraga akan memperbaiki kesehatan anda serta menjaga berat badan anda. Ada bukti yang menjelaskan bahwa laki-laki yang sering berolahraga memiliki sedikit kasus terkena kanker prostat daripada yang tidak berolahraga.

Jagalah berat badan sehat anda. Jika anda memiliki berat badan yang ideal saat ini, jaga agar berat badan anda tetap sehat dengan berolahraga. Jika anda memiliki berat badan yang lebih, kurangi kalori dalam makanan anda sehari-hari dan berolahragalah lebih banyak.

Sampai saat ini belum ditemukan obat paten untuk penyakit ini. Namun para ilmuwan sedang mengembangkan obat baru bernama Abiraterone sebagai obat untuk kanker prostat.