close
Nuga Life

Kenapa Seks di Pagi Hari Itu Lebih Sehat?

Tidak pernah ada waktu buruk untuk bercinta dengan pasangan.

Banyak orang memilih bercinta di malam hari karena rentang waktu lebih lama, tapi studi mengatakan waktu terbaik melakukan seks adalah di pagi hari.

“Setelah semalam istirahat tubuh ‘membangun’ testosteron, sehingga di pagi hari meningkatkan naluri bercinta pada pria,” kata terapis seks, Tammy Nelson mengutip Men’s Fitness

Selain itu, pada pagi hari pria memiliki tingkat vasporessin yang tinggi. Ini adalah hormon yang membuat seseorang memiliki ikatan emosi yang kuat dengan pasangan.

Tak cuma pria, tingkat testosteron wanita paling tinggi itu juga di pagi hari. Hasrat untuk bercinta pun memuncak. Sehingga, pagi hari memang jadi waktu tepat bagi suami dan istri untuk bercinta.

Sayang, banyak wanita merasa tak nyaman bercinta di pagi hari karena merasa bau mulut. Namun, ini sebenarnya bukan masalah. Ada beberapa trik untuk membuat sesi bercinta di pagi hari menyenangkan.

“Hindari posisi yang memungkinkan untuk berhadapan mulut dengan mulut seperti misionaris. Pilih doggy style atau spooning untuk seks di pagi hari,” saran seksolog Megan Stubbs.

Ya, seks memang puncak keintiman hubungan.

Riset kini mampu menghubungkan seks dengan bentuk pinggang yang langsing, jantung yang lebih kuat dan rendahnya resiko terkena kanker prostat dan kanker payudara.

Selain itu, seks juga mampu menurunkan tingkat depresi dan membuat perasaan lebih nyaman.

Selama ini, seks dipandang sebagai kegiatan yang dilakukan pada malam hari. Namun, kenyataannya, bagi warga perkotaan hal ini jadi kurang memungkinkan.

Morning sex atau seks di pagi hari bisa yang terbaik.

Seperti juga ditulis Elite Daily,  ilmuwan Amerika sekaligus penulis buku “Because It Feels Good”, dokter Debby Herbenick mengungkapkan orang yang melakukan seks di pagi hari adalah orang yang lebih bahagia dan lebih sehat.

Seks di pagi hari punya manfaat kesehatan antara lain meningkatkan sistem imun tubuh dan menjaga stabilitas mood sehari penuh. berikut hal-hal yang perlu diketahui soal morning sex.

Banyak penelitian menyebutkan seks dapat menghilangkan stres. Begitu pula dengan seks di pagi hari.

Namun lebih dari itu, dilansir dari Elite Daily, menurut peneliti dari Universitas Cincinnati menemukan seks di pagi hari dapat menyembuhkan stres dan efeknya bisa terasa hingga tujuh hari.

Jika selama ini olah raga jadi menu sarapan setelah beranjak dari kasur, mungkin seks bisa dimasukkan dalam daftar ‘menu’ sarapan..

Seksolog Megan Stubbs berkata tingkat hormon testosteron pria berada pada level tertinggi di pagi hari.

Dilansir dari Cosmopolitan, seorang terapis seks Arlene Goldman mengatakan ketika pria berada pada level testosteron yang tinggi, ia punya energi lebih saat melakukan seks. Hal ini membuat pria dapat ‘tahan’ lebih lama.

Kerap melakukan seks mungkin baik tapi menurut riset dari asisten profesor psikologi dari Univeritas York, Kanada, Amy Muise, seks seminggu sekali dapat memaksimalkan kebahagiaan dengan optimal.

Dilansir dari Real Simple, menurutnya seks memang berhubungan dengan kepuasan dalam hubungan. Namun seks lebih dari sekali seminggu membuat manfaat seks secara keseluruhan mengalami penurunan.

Bukan berarti melakukan seks lebih sering dalam seminggu adalah hal buruk, tapi ia menambahkan, hal ini nampaknya tidak membuat pasangan lebih bahagia.

Seperti juga ditulis Cosmopolitan, sebagian orang bosan dengan ‘olahraga’ di ranjang dalam kondisi lampu padam, malam hari, dan atas kasur.

Mereka ingin sesuatu yang berbeda. Sesuatu di luar dari rutinitas yang membuat seks bukan cuma sekadar ‘olahraga’ malam di kamar atau sebagai ucapan selamat tidur pada pasangan.

Morning sex, ternyata bisa membuat harimu menjadi ceria. Hal ini merupakan hasil dari sebuah penelitian.

Sementara itu, Dr Debby Herbenick, seorang peneliti dan penasihat seks serta seorang komunis, mengatakan kepada DNA India kalau seks pada pagi hari membuat zat oksitosin, yang membuatmu merasa baik.

Artinya, kamu dan pasangan merasa saling mencintai satu sama lain dan membantun sebuah ikatan kuat di antara kamu dan pasangan.

Banyak yang bilang bahwa berhubungan seks di pagi hari adalah pengalaman yang menyenangkan. Namun benarkah anggapan tersebut?

Temukan alasannya di sini!

Orgasme yang akan Anda alami saat berhubungan seks akan membuat Anda merasa bahagia dan bersemangat mengawali hari.

Hubungan seks akan membuat Anda lebih mesra dengan pasangan karena Anda jadi lebih intim. Lagipula hal itu lebih baik daripada mendengkur bukan?

Apakah Anda pernah menolak ajakan pasangan untuk berhubungan seks di malam hari karena Anda merasa lelah setelah seharian beraktivitas?

Well..Anda bisa melakukan aksi ‘balas dendam’ di pagi hari.

Sebuah penelitian seperti yang telah dilansir oleh idiva.com mengungkapkan bahwa berhubungan seks di pagi hari dapat meningkatkan IgA Anda. IgA adalah salah satu zat antibodi yang ada di dalam tubuh. Jadi ucapkan selamat tinggal pada pilek dan gangguan kesehatan ringan lainnya!

Kadar testosteron seorang pria yang tertinggi ada di pagi hari setelah ia beristirahat secara berkualitas. Hal ini berarti bahwa ia juga sedang dalam keadaan penuh energi di pagi hari akibatnya aksi bercinta pun menjadi lebih lama.