close
Nuga Life

Bikin Rumah Minimalis Terlihat Lebih Keren

Anda menginginkan rumah minimalis bisa lebih keren?

Ya, nggak sulit kok.

Ini dia  beberapa inspirasi dekorasi untuk rumah Anda agar keren saat diunggah ke medsos.

Jika ruang keluarga Anda menggunakan sofa, Anda dapat memilih sofa dengan warna yang catchy.

Jika Anda menggunakan sofa berwarna netral, lengkapi dengan cushion berwarna-warni.

Anda juga bisa menggunakan sarung bantal berbulu.

Sementara di sekitarnya Anda bisa meletakkan lampu meja, pajangan dinding dan lainnya.

Lengkapi perabot seperti meja dan kursi dengan satu warna yang sama, misalnya putih.

Anda dapat melengkapinya dengan pernak-pernik berwarna atau lukisan pada dinding di depan meja belajar. Di sekitarnya sematkan tanaman dalam pot dan karpet.

Ciptakan pojok cantik di hunian Anda. Anda dapat meletakkan sebuah kursi dengan warna yang catchy.

Tambahkan cushion cantik dan beberapa tanaman hias dalam pot. Alasi dengan karpet bermotif. Jadilah pojok cantik yang mencuri perhatian di instagram Anda.

Buat ruang makan yang minimalis. Untuk membuat suasana lebih hidup Anda bisa menambahkan beberapa tanaman atau bunga dalam vas. Anda dapat memilih warna perabot yang netral atau kontras sekaligus.

Dekorasi kamar Anda sesuai tema tertentu untuk menjaga keserasian sehingga terlihat harmonis saat di kamera.

Sesuaikan warna perabot dan perlengkapan lain seperti seprai, selimut cat dinding, dan pernak-pernik.

Sebagian besar dari Anda tentu memiliki akun Instagram. Di Instagram, Anda bebas memamerkan segala bentu foto.

Tak hanya foto aktivitas atau makanan favorit, interior ruang juga tak lepas dipamerkan di Instagram.

Banyak orang menghabiskan waktunya di kamar saat berada di rumah. Karena itu, tak heran, kamar didesain senyaman mungkin dan enak dilihat.

Nah, agar kamar selalu terlihat fotogenik alias instagramable, Anda bisa menerapkan beberapa tips ini.

Gunakan warna monokrom sebagai warna dominan untuk diaplikasikan pada dinding, lantai dan plafon. Jika ingin menggunakan warna mencolok (bold), aplikasikan pada salah satu bidang dinding saja.

Dengan begitu, kamar tetap terasa nyaman. Tambahkan beberapa aksesori dan elemen dekoratif yang dapat dipadupadankan dengan warna dominan pada kamar.

Selain untuk kepentingan penerangan, lampu juga bisa menjadi elemen interior yang menarik. Gunakan jenis lampu tali untuk membuat ruang terlihat berbeda.

Lampu tali dapat memunculkan kesan romantic, industrialis, dan kreatif tergantung dengan tema dekorasi ruang Anda. Dengan adanya elemen lampu tali yang pasti suasana kamar menjadi lebih fotogenik.

Hiasi salah satu sudut dinding dengan beberapa bingkai foto. Agar sedikit berbeda, isi bingkai foto dengan gambar sketsa atau quotes inspiratif.

Pengaturan posisi bingkai menjadi kunci utama dalam menciptakan tampilan yang instagramable. Anda bisa mengatur posisi bingkai menyerupai display foto di galeri atau museum sehingga lebih artistik.

Jika lemari terlalu mainstream, saat ini ada beragam storage box unik yang dijual di pasaran.

Hiasi kamar Anda dengan storage yang unik sehingga ruang lebih eye catchy. Anda juga bisa memilih drawer bergaya klasik atau rak terbuka untuk tempat penyimpanan Anda.

Hias ruangan Anda menggunakan hasil foto polaroid. Pajang foto-foto menggunakan seutas tali. Bisa dipajang pada dinding di atas kepala ranjang, atau di area meja kerja.

Letakkan benda unik pada salah satu sudut atau bidang dinding sebagai focal point, misalnya peta, alat musik, atau cushion bag. Keunikan benda tersebut akan menambah beda tampilan ruang.

Ketika mencoba membuat kamar tidur lebih bersih dan sehat, hal pertama yang harus dilakukan adalah menyingkirkan barang-barang dan sampah yang tidak diperlukan.

Asal tahu saja, kekacauan di kamar tidur bisa membuat Anda stres sehingga dapat berdampak buruk juga pada kualitas tidur.

Ketika merapikan kamar, Anda akan menemukan debu dan kotoran yang selama ini terperangkap di balik barang-barang yang jarang digunakan dan tidak lagi diperlukan.

Selain itu, jika memungkinkan, jaga kamar tidur bebas dari peralatan elektronik, misalnya komputer dan televisi.

Meletakkan dua barang elektronik ini di dalam kamar tidur akan membuat Anda tergoda untuk menggunakannya sepanjang waktu sehingga mengurangi waktu untuk beristirahat.

Biarkan udara di kamar tidur Anda keluar dengan membuka jendela di setiap pagi atau siang hari.

Manfaatkan cuaca cerah dan udara dari luar rumah untuk menyegarkan ruangan. Jika tidak ada jendela di kamar tidur, bukalah pintu saat siang agar terjadi pergantian udara.

Tidak hanya mempercantik kamar tidur, tanaman hias juga berguna untuk membantu memurnikan udara di kamar tidur.

Pilih tanaman hias yang cocok untuk diletakkan di dalam ruangan, contohnya tanaman kuping gajah, sansiviera, dan cocor bebek.

Tanaman kuping gajah dapat tetap tumbuh dengan baik, meskipun tidak terkena sinar matahari langsung. Sansiviera mengubah karbondioksida menjadi oksigen saat malam hari.

Sedangkan tanaman cocor bebek bisa menyimpan cadangan air, sehingga tetap tumbuh walaupun Anda tidak sempat menyiram selama beberapa hari.

Tags : slide