close
Nuga Forum

Jane Seymour Makin Berkilai Kala Tua

Anda masih ingat Jane Seymour?

Apa masih ingat iklan sabun mandi  Lux di televisi tahun delapan puluhan dan sembilan puluhan?

Nah, barangkali masih ingat!

Anda pasti tahu sang wanita yang ada di model iklan itu.

Ya, dialah si model. Bintang film Holywood. Jane Seymor.

Ya juga, hingga kini, tak ada yang mampu menghentikan langkah Jane Seymour.

Bahkan perceraiannya dengan James Keach, pada akhir tahun lalu, tak membuatnya terpuruk.

Juga pertambahan usia  tak mampu  memaksanya pensiun.

Di usia enam puluh lima tahun, kini,  Jane makin bersinar.

Lihat saja website pribadinya yang begitu bergairah. Kegiatannya seabrek, dari bidang kecantikan, film, desain, seni rupa, sampai sosial. Tak lupa, Jane juga berlibur.

Travel is the only expense that makes you richer,” Jane menuliskan keterangan foto dirinya sedang berpose di sisi patung naga emas di akun Facebook, pada Sabtu lalu.

Tak disebutkan lokasinya, kemungkinan Thailand.

Sebelumnya, Jane juga mengunggah foto dirinya bersama seekor gajah lengkap dengan keterangan singkat bertagar #Happy.

Beberapa jam sebelumnya, ia mejeng bersama perempuan Myanmar, sama-sama mengenakan kalung leher.

Tak tampak rona kelelahan. Sebaliknya, sang aktris Inggris terlihat tetap segar, ceria dan tentu saja, cantik dan langsing.

Bahkan boleh dikatakan ia masih secantik dulu kala membintangi film James Bond: Live and Let Die.

Wajar bila laman Forbes menyebut Jane adalah kombinasi kecantikan, bakat, intelektual dan kebaikan.

Orang-orang yang pernah mengenal atau menjumpai Jane tentu tak menampik pesonanya yang seolah pantang luntur.

Ternyata memang benar, CNNIndonesia.com pun mendapati pesona itu kala bertemu Jane di sela lawatannya di Jakarta, belum lama berselang, saat meluncurkan buku Making Yourself at Home bersama desainer furnitur Michael Amini.

Keindahan Jane seolah menular pada furnitur yang didesain bersama Michael

Kecintaan Jane pada desain, terutama baju dan sepatu, dimulai sejak usia 15 tahun. Ia juga senang mendekorasi isi rumah.

Kepada awak media massa, Jane mengaku tidak pernah mengikuti kursus atau pelatihan desain.

“Tapi saya punya rasa yang kuat terhadap desain.”

“ Saya senang mendekorasi rumah. Meletakkan ini dan itu. Saya senang melukis, beradu peran, menulis dan mendesain. Hal favorit saya adalah menjadi kreatif,” kata Jane.

Michael, yang berteman sejak lama dengan Jane, pada akhirnya merasa tertarik untuk bekerja sama. “Jane adalah aktris yang sangat fantastis. Dia adalah desainer hebat. Dia seorang seniman dan dia memiliki cita rasa seni yang tinggi.”

Tak sampai di situ, Michael kembali memuja Jane, “Talenta yang dimilikinya sangat besar. Dia tahu apa yang disukai para wanita dan apa yang dicari para ibu rumah tangga.” Tak heran, hasil kolaborasi Jane dengan Michael sungguh menawan.

“Saya punya ide, dia punya ide. Kami duduk bersama dan membicarakan ide kami. Terkadang kami juga berbicara dengan pembeli. Apa yang mereka harapkan? Apa yang mereka ingin lihat?” tutur wanita yang hobi berlibur ke Bali.

Michael menambahkan, “ane membantu banyak hal selagi mampu. Kami sama-sama sibuk. Jika ada kesempatan, kami duduk bersama dan membicarakan tentang hal-hal unik.”

Making Yourself at Home menyajikan ide-ide kreatif Jane berdasarkan pengalaman mendandani rumahnya di California, AS.

Ia juga menambahkan berbagai pengetahuan tentang pemilihan warna dan gaya untuk mempercantik ruangan.