close
Nuga Bola

Persie Dengan “Dua” Trofi” MU

Robin van Persie berbunga-bunga. Bersama Manchester United, setelah meninggalkan Arsenal dengan ban kapten,  pemain asal Belanda itu  menunjukkan kelasnya sebagai “bomber” jempolan. Pembuktian ini ia torehkan hanya dalam semusim keberadaannya di Old Trafford.

Bukti  kehebatannya, tidak hanya Trofi Premier League bersama “Setan Merah,”  tapi juga terulangnya gelar “tpo scorer.” Selama delapan tahun di Arsenal  Persie hanya bisa menoleksi sebagai pemain terbaik dan “top scorer,” seperti musim lalu, tap Piala Premier League tak pernah dijamahnya.

Van Persie, top scorer musim lalu saat masih berkostum Arsenal, tak pernah  membawa The Gunners sebagai  juara liga. Ketika itu, ia mengoleksi 30 gol yang tak mampu diimbangi bomber-bomber lain semisal Wayne Rooney (27 gol) dan Sergio Aguero yang hanya mencetak 23 gol, meski sukses mengantar Manchester City jadi kampiun Premier League.

Di musim ini, Van Persie yang memutuskan bergabung dengan United setelah delapan tahun mengabdi di Emirates Stadium,   ternyata masih memiliki  ketajaman sebagai bomber.

Gol demi gol mengalir deras dari kaki dan kepala Van Persie, meski ada masa di mana dirinya sulit membobol gawang lawan. Dan terakhir, satu golnya saat United bermain imbang 5-5 kontra West Bromwich Albion di laga pamungkas, memastikan RvP kembali menyabet sepatu emas untuk kali kedua secara beruntun.

Van Persie mencetak 26 gol dari 38 laga yang dimainkannya di Premier League musim ini. Jumlah ini mengungguli catatan gol striker Liverpool, Luis Suarez (23) dan pemain terbaik EPL musim ini, Gareth Bale yang mengoleksi 21 gol.

Sukses ini tentu membuatnya senang, namun Van Persie menegaskan bahwa dirinya lebih bahagia dengan kesuksesannya meraih titel Premier League, yang tidak didapatkannya selama berkarier di Arsenal.

“Trofi juara Barclays Premier League berarti segalanya dan sepatu emas ini seperti sebuah hadiah ekstra,” tutur Van Persie di situs resmi klub.

Beralih ke masalah pelatih, di mana musim depan United tidak lagi didampingi Sir Alex Ferguson, Van Persie tetap optimistis. Dia meyakini, suksesornya David Moyes akan mampu melanjutkan sukses Fergie.

“Tentu, kita punya manajer baru di musim depan dan setiap orang tak sabar menantikan racikannya. Ini merupakan tantangan baru buat semua  orang,” sambungnya.