close
Nuga Bola

Perempat Final Piala FA: MU Vs Chelsea?

*  Setan Merah Taklukkan Reading 2-1

SIR Alex masih menggenggam kuat tekadnya untuk menjuarai Piala FA  setelah dalam laga sengit di Old Trafford, Selasa dinihari WIB,  “The Red Devils” menjengkangkan tim “kutu terbang” Reading 2-1 di perdelapan final, dan akan memantang pemenang  pertandingan Chelsea melawan Midlleborough, yang akan dimainkan Rabu malam ini, sebagai lawannya di perempat final.

Sir Alex yang merindukan kembali Piala A setelah hampir sepuluh tahun tidak pernah singgah di Old Trafford mengingatkan kepada pemainnya untuk siap dengan segala resiko cedera dan rotasi. MU kini masih bertengger di puncak klasemen  Premier League dengan 55 angka, yang berjarak 12 poin dari “runner up”nya Mancheseter City.

Selain laga primer MU juga masih berkiprah di laga Liga Champion di partai “sudden death.” Menghadapi Real Madrid di leg kedua. Dalam pertandingan leg pertama 16 Besar Champions, pekan lalu, MU berhasil menahan “El Real” di Santiago Barnebeu dengan skor 1-1. Pekan depan kedua tim akan kembali bertemu di Old Trafford untuk menentukan siapa yang paling “jawara.

MU, dalam pertandingan melawan tim klas dua Reading tidak menurunkan skuad utamanya. Tanpa Wayne Ronne, Rio Ferdinand dan hanya memainkan Persie di pngujung babak kedua, MU tetap mengambil inisiatif menyerang lebih dulu. Kombinasi Danny Welbeck, Javier Hernandez, dan Tom Cleverley beberapa kali mampu membuat ancaman berbahaya di jantung pertahanan Reading.
Pada menit ke-21 misalnya, Cleverley melepaskan tendangan keras dari luar kotak penalti. Beruntung, kiper Reading, Adam Federici, tampil cukup sigap saat menahan bola tembakan gelandang asal Inggris tersebut.   Tim tamu mencoba keluar tekanan di pertengahan paruh pertama. Meski begitu, barisan belakang Setan Merah tampil cukup disiplin sehingga membuat seluruh upaya skuad asuhan Brian McDermott itu selalu berujung kegagalan.
Empat menit sebelum turun minum, Pelatih MU, Sir Alex Ferguson, menarik Phil Jones yang mengalami cedera. Bek asal Inggris itu digantikan Luis Nani yang dalam beberapa pertandingan jarang dimainkan oleh Ferguson.
Usai babak pertama ketikas pertandingan baru berlangsung dua menit, Nani, yang sudah lama absen,  langsung menciptakan dua peluang emas. Sayang, usahanya itu masih gagal karena bola tendangannya masih mengenai tiang gawang Reading pada menit ke-45 dan dapat digagalkan Federici satu menit kemudian.
Secara keseluruhan pertandingan babak pertama  berlangsung tanpa gol. Ada kemandulan daya gempur MU. Untuk  Ferguson mengatasinya dengann memasukkan Robin van Persie.  Sementara Reading di babak ini banyak bertahan dan lebih mengandalkan serangan balik cepat.
MU akhirnya baru bisa memecah kebuntuan setelah Nani berhasil mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-69. Memanfaatkan umpan silang Valencia, Nani melepaskan tendangan keras dari dekat tiang gawang yang bolanya tidak dapat dihalau Federici yang tampil cukup baik sepanjang laga ini.
Setelah gol pertama itu itu, kepercayaan diri pemain MU meningkat. Tiga menit berselang, Nani kembali berandil besar karena mampu mengirimkan umpan silang yang berujung gol dari kepala Chicharito pada menit ke-72. Setan Merah pun unggul 2-0.

Reading tak mau menyerahdengan ketinggalan dua gol. Pada menit ke-81, McAnuff mampu memperkecil kedudukan setelah berhasil menaklukkan David De Gea dengan tendangan keras yang bolanya masuk ke pojok kanan gawang MU. Mesti kedua tim masih terus mencoba untuk mencetak gol, skor 2-1 untuk MU tidak berubah hingga laga usai.

Usai pertandingan  Sir Alex Ferguson, mengaku puas dengan kemenangan timnya  2-1 atas Reading. Meski begitu, ia menilai Setan Merah seharusnya bisa mencetak gol lebih banyak.  “Benar-benar pertandingan yang bagus. Ketika mendapatkan gol, kami sangat bersemangat dan terus menekan pertahanan lawan. Kami bermain dengan hebat dan seharusnya bisa mencetak lebih banyak gol malam ini,” ujar Ferguson seperti dilansir BBC.

Sepanjang pertandingan, menurut catatan Soccernet, MU menguasai bola 55 persen dan menciptakan 16 peluang emas dari 25 spekulasi. Adapun tim tamu melepaskan delapan tembakan akurat dari 12 percobaan.

“Saya puas dengan kualitas permainan kami. Seharusnya, kami bisa lebih menekan lawan. Dalam kedudukan 2-0, Anda seharusnya tidak akan pernah merasa nyaman,” katanya.
Di babak keenam, Chicharito dan kawan-kawan akan menantang pemenang antara Chelsea dan Middlesbrough yang baru akan bertanding, Rabu (27/2/2013).  “Kami akan bermain di kandang sendiri pada babak selanjutnya dan kami akan coba memenangi pertandingan melawan siapa pun,” tegas Fergie.

Dengan kemenangan ini, MU akan menunggu Chelsea atau Midleborough di perempat final. Para penggemar sepakbola menghendaki bertemunya MU dengan Chelsea dan kedua tim pasti akan menurunkan skuad utamanya.  “Kalau mereka kedua tim bertemu ada aroma persaingan dan menjadikan tontonan menari,” ulas “BBC Sport.”

Tags : Chelseaslide