close
Nuga Bola

Juve v Galatasaray Lanjut Kamis Dinihari

Kondisi lapangan yang tertutup salju ketika kedua tim, Juventus dan Galatasaray, menghentikan pertandingan “matchday” ke-enam Champions League, Rabu dinihari WIB di Stadion Ali Sami Yen Spor, Istanbul, Turki

Laga Galatasaray vs Juventus, di Stadion Ali Sami Yen Spor, Istanbul, Turki, Rabu, 11 Desember 2013, yang ditunda karena cuaca buruk di menit ke-31, menurut siaran UEFA, pertandingan akan dilanjutkan kembali pukul 14.00 CET pada Rabu waktu setempat, atau Kamis, 12 Desember 2013, dinihari WIB.

Hujan salju turun lebat kala permainan memasuki menit ke-20. Lapangan mulai ditutupi oleh timbunan salju dan jarak pandang pemain menjadi terbatas. Salju benar-benar menutup seluruh permukaan lapangan sewaktu wasit meminta persetujuan inspektur pertandingan untuk menghentikan laga.

Setelah bersepakat, kedua kapten tim di panggil dan diberitahu bahwa laga tidak bisa dilanjutkan dan harus dihentikan sembari menunggu keputusan UEFA.

Pertandingan “hidup-mati” matchday keenam fase grup Champions League ini akan menentukan satu tiket ke babak “knock out” untuk mendampingi Real Madrid, yang sudah pasti menjuarai Grup B.

Juventus hanya membutuhkan hasil seri untuk bisa lolos. Sedangkan bagi Galatasaray, kemenangan adalah harga “mati.” Saat pertandingan ditunda, kedua tim masih belum menghasilkan gol. Atau masih 0-0.

Wasit memutuskan untuk menghentikan laga Galatasaray dan Juventus ketika cuaca sangat buruk menyelimuti Istanbul.

“Pertandingan telah dihentikan karena kondisi cuaca buruk dan keadaan lapangan yang tidak memungkinkan. Menurut pasal 11.04 regulasi kompetisi, waktu pertandingan yang tersisa harus dimainkan besok atau pada tanggal lainnya yang telah ditetapkan oleh bagian administrasi UEFA, kecuali jika kasus ini diserahkan kepada Badan Kontrol dan Disiplin UEFA,” demikian pernyataan resmi UEFA.

Juventus yang membutuhkan hasil imbang untuk lolos sebenarnya mampu tampil menekan sejak menit-menit awal. Peluang pertama Juventus tercipta melalui aksi Fernando Llorente pada menit ke-16.

Menerima umpan Arturo Vidal, Llorente melepaskan tendangan dari luar kotak penalti. Akan tetapi, bola tendangannya tersebut masih menyamping tipis di sisi kanan gawang Galatasaray yang dikawal kiper Fernando Muslera.

Sepanjang 20 menit pertama, Juventus terlihat lebih menguasai jalannya pertandingan. Pada menit ke-30, giliran Carlos Tevez yang hampir mencetak gol jika saja bola tendangannya tidak dapat diblok Emmanuel Eboue.

Memasuki menit ke-30, keadaan cuaca semakin buruk sehingga membuat sebagian besar rumput lapangan tertutup salju. Alhasil, wasit Pedro Proenca pun menghentikan pertandingan selama 20 menit sebelum pada akhirnya menunda laga tersebut setelah berbicara kepada kapten kedua tim.

Menurut catatan UEFA, hingga menit ke-30, Juventus menguasai bola sebanyak 46 persen dan melepaskan dua tembakan akurat dari tiga usaha. Adapun tuan rumah melepaskan tiga tendangan tanpa satu pun tepat mengarah ke gawang.