close
Nuga Bola

David Moyes Pulang ke Goodison Park

David Moyes dan Martinez, sang penggantinya di Everton, kelihatan serius dalam sebuah laga antara MU dengan klub Goodison Park Park itu

Malam ini, Sabtu, 19 April 2014, di Goodison Park, David Moyes akan pulang untuk kedua kalinya bersama Manchester Untied dalam laga berlabel ambisi untuk mengalahkan mantan klubnya, Everton, agar peluang bertanding di zona Europa tetap terbuka.

Untuk kedua kalinya di laga Premier League, sejak meninggalkan Everton, David Moyes kembali ke “rumah lamanya”, Goodison Park.

Roberto Martinez, pelatih Everton yang menggantikannya, memastikan Moyes akan mendapatkan sambutan hangat dari publik Goodison Park.

Moyes sebelas tahun menjadi manajer Everton. Dia hengkang pada musim panas tahun lalu ketika Manchester United datang menjemputnya untuk menggantikan posisi Sir Alex ferguson yang pensiun..
Posisi yang ditinggalkan Moyes kini telah diisi oleh Martinez.

MU akan berusaha mengalahkan tuan rumah Everton untuk membalas kekalahan kosng satunya di Old Trafford, Desember lalu.

“Menghadapi juara bertahan adalah alasan yang cukup besar untuk merasa antusias dan memastikan kami punya lingkungan terbaik di Goodison,” ujar Martinez yang dikutip Sky Sports.

“Punya kesempatan untuk mengalahkan United dua kali adalah sesuatu yang tidak mudah untuk dicapai, dan juga ada kembalinya David Moyes,” ujarnya klub yang masih mengejar Arsenal untuk mendapatkan jatah zona Champions..

“Kami adalah sebuah klub besar yang penuh integritas dan gaya. Kami adalah klub yang sopan, jadi kami akan menunjukkan respek kepada David Moyes atas apa yang dia lakukan di sini,” kata Martinez.

Martinez juga yakin suporter Everton akan bersikap sama dengannya terkait kedatangan mantan manajer mereka.

“Saya yakin mereka akan menunjukkan respek. Kerjanya di Everton pantas mendapatkan itu. Kerjanya luar biasa,” tutur Martinez.

“Kami semua tahu dia sekarang adalah manajer Manchester United. Tapi, semua Evertonian punya kenangan indah atas kerja yang dia lakukan sebagai mantan manajer Everton,” katanya.

Manchester United akan mendapat ujian berat di markas Everton. Selain karena MU sedang tak punya catatan oke di sana, tuan rumah Everton pun punya ambisi besar untuk bisa meraih poin penuh.

Bebarapa jam sebelum laga, David Moyes mengakui, Roberto Martinez telah melakukan pekerjaan yang amat bagus sebagai manajer Everton. Namun, bukan berarti Moyes pesimistis.

Moyes akan kembali ke Goodison Park bukan lagi sebagai manajer Everton, melainkan sebagai lawan. Setelah menangani The Toffees sekitar satu dekade, Goodison Park memang punya cerita tersendiri buat pria asal Skotlandia tersebut.

“Para fans Everton selalu luar biasa ketika saya berada di sana,” ujar Moyes di situs resmi Manchester United.

Selama bertahun-tahun, Moyes seringkali gagal kala mencoba membawa Everton finis di zona empat besar, meski dia juga sempat membawa tim tersebut melaju ke babak kualifikasi Liga Champions.

“Roberto Martinez sudah melakukan pekerjaan yang amat baik musim ini. Dia membawa mereka bermain dengan bagus dan menempatkan mereka pada posisi yang bagus di liga.”

“Dan kami tidak akan menyerah sampai kami bisa melakukannya. Jelas, secara matematis, memang berat. Tapi, kami masih berusaha untuk bisa membuatnya jadi kenyataan,” kata Moyes.

Untuk laga tersebut, MU dicatat baru satu kali bisa meraih kemenangan di markas Everton dalam lima pertemuan terakhir kedua tim di Premier League. Bagusnya, ‘Setan Merah’ saat ini punya rekor tandang mengilap.