close
Nuga Bola

Cristiano Ronaldo Kembali ke Old Trafford

Cristiano Ronaldo kembali ke Old Trafford

Ya, Ronaldo kembali merumput di Stadion Old Trafford dalam duel Manchester United lawan Juventus di ajang Liga Champions, Rabu malam waktu setempat

Kedatangan Ronaldo tentu akan menghadirkan banyak kenangan bagi suporter Setan Merah.

Ronaldo adalah bintang Manchester United di era dua ribuan.

Ronaldo adalah salah satu motor era emas Manchester United. Bersama Wayne Rooney, Ronaldo jadi pilar muda untuk menyokong bintang-bintang veteran Manchester United macam Ryan Giggs dan Paul Scholes.

Ronaldo didatangkan atas keinginan langsung Sir Alex Ferguson. Cristiano Ronaldo yang kala itu berumur delapan belas tahun resmi bergabung dengan Manchester United pada Agustus lima belas tahun silam dengan harga dua belas juta euro dari Sporting Lisbon.

Kiprah Ronaldo di Manchester United tak ubahnya seperti drama. Ia sempat dibenci oleh publik Inggris dan juga diisukan hengkang usai Piala Dunia dua belas tahun lalu lantaran aksi divingnya membuat Rooney dikartu merah.

Usai insiden itu pula, Ronaldo mengalami transformasi dalam posisinya di lapangan. Memulai karier sebagai pemain sayap kanan, Ronaldo didorong lebih ke depan untuk jadi penyerang sayap.

Koleksi gol Ronaldo meningkat drastis. Puncaknya, ia meraih sepatu emas Liga Inggris di musim itu

Bersama Manchester United, Ronaldo berhasil membukukan seratus delapan belas gol dan enam puluh delapan assist dalam dua ratus embilan puluh dua penampilan.

Ia menyumbangkan satu trofi Liga Champion, tiga trofi Liga Primer Inggris, satu trofi Piala FA, dua trofi Piala Liga, satu trofi Piala Dunia Antarklub.

Performa impresif membuat Real Madrid rela memecahkan rekor transfer termahal dunia untuk mendatangkan Ronaldo.

Kepindahan Real Madrid makin menegaskan status Ronaldo sebagai mesin gol.

Produktivitas Ronaldo tiap musimnya lalu berkembang ke level luar biasa dan sulit diterima logika. Hanya Lionel Messi yang sanggup mengimbangi koleksi gol CR7.

Saat membela Real Madrid, Ronaldo sudah pernah berhadapan dengan Manchester United.

Dalam tiga laga kontra Setan Merah, Ronaldo berhasil mencetak dua gol. Ronaldo juga tak pernah menelan kekalahan saat berjumpa Manchester United dengan catatan dua menang dan sekali imbang.

Kini Ronaldo akan kembali ke Old Trafford dengan berseragam Juventus.

Bersama Si Nyonya Tua, ia berhasil membukukan lima gol dan lima assist dari sepuluh penampilan.

Dengan usia menginjak tiga puluh tiga tahun, Ronaldo masih layak ditempatkan sebagai pesepakbola papan atas. Skuat Manchester United harus waspada bila tak ingin melihat Old Trafford dibanjiri kekecewaan karena aksi Ronaldo di lapangan.

Dan kembalinya Ronaldo kali ini bersama Juventus dengan satu tekad mengalahkan mantan klubnya itu di kandang sendiri dalam laga matchday ketiga Liga Champions

Ronaldo merupakan salah satu pemain yang pernah besar bersama skuat The Red Devils. Kariernya di lapangan hijau mulai bersinar ketika Sir Alex Ferguson memboyongnya dari Sporting Lisbon ke Old Trafford pada lima belas tahun silam.

Pemain 33 tahun itu pun menjadi pemain yang sukses mengenakan kostum Man United bernomor punggung tujuh, meneruskan legenda-legenda Setan Merah seperti George Best, Eric Cantona, dan David Beckham.

“Sungguh spesial bagi saya kembali ke Manchester. Saat undian dilakukan, saya memikirkan masa-masa saya berada di sini, semua trofi yang saya menangi dan rasa cinta semua orang yang ditujukan kepada saya, khususnya Sir Alex Ferguson. Saya ingin mendoakan yang terbaik untuknya,” kata Ronaldo dilansir dari situs resmi Man United.

Kendati memiliki kenangan indah bersama Man United, Pemain yang meraih tiga gelar Liga Inggris dan satu gelar Liga Champions bersama Sir Alex itu tetap bersikap profesional jelang laga ketiga di Liga Champions 2018/2019.

Ronaldo menilai Juventus memiliki kemampuan untuk meraih kemenagnan atas mantan timnya yang akan bermain di hadapan fan.

“Saya tahu jika kami bermain baik dan bermain seperti yang diinginkan pelatih, saya rasa kami memiliki kesempatan meraih kemenangan. Tentu kami harus menaruh respek pada Manchester United karena mereka adalah tim yang fantastis, mereka memiliki pelatih yang berpengalaman,” ujarnya.

“Tapi saya berharap Juventus akan memenangkan pertandingan ini. Jika kami menang maka kami memiliki peluang melaju ke babak selanjutnya,” sambung Ronaldo yang belum mencetak gol di Liga Champions musim ini.

Juventus untuk sementara memimpin klasemen Grup H dengan mengantongi enam poin dari dua laga, sementara Manchester United berada di peringkat kedua disusul Valencia dan Young Boys.